Cakrawala Pendidikan
No 3 (2012): Cakrawala Pendidikan edisi November 2012, Th. XXXI, No. 3

PENGARUH E-LEARNING UNTUK MENINGKATKAN DAYA MATEMATIK MAHASISWA

R. Poppy Yaniawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Jan 2013

Abstract

Abstrak: Pengaruh E-learning untuk Meningkatkan Daya Matematik Abstrak: Pengaruh E-learning untuk Meningkatkan Daya Matematik Mahasiswa. Peran integrasi teknologi pada pembelajaran modern cukup penting guna terjadinya proses percepatan dalam peningkatan daya matematika (mathematical power) secara optimal. Penelitian ini mengungkapkan pengaruh e-learning untuk meningkatkan daya matematika. Subjek penelitian ini adalah mahasiswa semester IV pada dua level LPTK yang berbeda. Teknik pengumpulan data dengan tes dan teknik analisis data dengan statistik anova dua jalur. Berdasarkan hasil analisis data, diperoleh bahwa daya matematika mahasiswa yang pembelajarannya melalui blended learning lebih baik dibandingkan melalui full e-learning dan konvensional. Tetapi, daya matematika mahasiswa yang pembelajarannya melalui full e-learning kurang baik dibandingkan melalui pembelajaran konvensional. Dengan demikian, peran guru dalam pembelajaran matematika tidak dapat tergantikan oleh teknologi informasi. Terdapat korelasi yang signifikan antara daya matematik dengan pengetahuan awal, tetapi tidak terdapat korelasi yang signifikan antara daya matematik dan durasi login. Kata Kunci: e-learning, daya matematik, blended learning Abstract: Influence of E-learning to Improve Students’ Mathematical Power. The role of technology on modern learning is essential to the acceleration process in the improvement of mathematical power. This research describes the influence of elearning to improve mathematical power. The subject is the fourth semester students at two Universities. The results show that students who learned through blended learning method are much better in mathematical power than students who learned through full e-learning or conventional approaches. Furthermore, students who learned through e-learning are worse than students used conventional method. Therefore, this indicates that the role of teachers in the mathematics learning process can not be replaced by information technology. In addition, there is a significant correlation between mathematical power and pre-knowledge, on the other hand there is no a significant correlation between mathematical power and login duration. Keywords: e-learning, mathematical power, blended learning

Copyrights © 2012






Journal Info

Abbrev

cp

Publisher

Subject

Education

Description

Cakrawala Pendidikan (CP) merupakan jurnal ilmiah kependidikan. Jurnal ini menerbitkan berbagai artikel tentang kajian ilmiah dan hasil penelitian pendidikan baik dalam pengertian luas (pendidikan secara umum) maupun khusus (menunjuk pada bidang-bidang studi tertentu). Pemuatan suatu artikel ...