Pythagoras: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika
Vol 11, No 1: June 2016

Pengembangan Perangkat Pembelajaran Menggunakan Pendekatan Saintifik pada Materi Pokok Geometri Ruang SMP

I Ketut Loka Santi (SMP Negeri 3 Kuta Selatan. Jalan Pratama, Benoa, Kuta Selatan, Bali 80363)
Rusgianto Heri Santosa (Jurusan Pendidikan Matematika, Universitas Negeri Yogyakarta, Jalan Colombo No. 1, Karangmalang, Yogyakarta 55281)



Article Info

Publish Date
10 Jun 2016

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan perangkat pembelajaran menggunakan pendekatan saintifik pada materi pokok geometri ruang SMP yang memenuhi kriteria kualitas: valid, praktis, dan efektif. Penelitian ini adalah penelitian pengembangan menggunakan model pengembangan Four-D terdiri dari empat langkah: (1) pendefinisian, (2) perancangan, (3) pengembangan, dan (4) diseminasi. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini merupakan analsis deskriptif kuantitatif dan kualitatif.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa masing-masing produk memenuhi kriteria valid, praktis, dan efektif. Produk memenuhi kriteria kevalidan, ditunjukkan dari persentase penilaian ahli mencapai 100% yang termasuk dalam kategori valid. Produk memenuhi kriteria kepraktisan berdasarkan penilaian oleh guru dan siswa yang termasuk dalam kategori sangat baik. Produk memenuhi kriteria kepraktisan juga berdasarkan persentase keterlaksaan pembelajaran yang melebihi 80%. Produk memenuhi kriteria keefektifan berdasarkan hasil belajar siswa pada kompetensi sikap, pengetahuan, dan keterampilan. Persentase siswa yang mencapai KKM untuk kompetensi sikap, pengetahuan, dan keterampilan melebihi 75%.Kata Kunci: pengembangan, perangkat pembelajaran, pendekatan saintifik, geometri ruang  Developing Instructional Material Using the Scientific Approach on the Space Geometry Topic for Junior High SchoolAbstract The aim of this study is to develop mathematics instructional materials using the scientific approach on the space geometry topic for junior high school that fulfill the quality criteria of validity, practicality, and effectiveness. This research was a research and development study using the Four-D development model with modification consisting of three steps: (1) define, (2) design, (3) develop, and (4) disseminate. The data analysis technique used in this study is a descriptive quantitative and qualitative analysis. The result of the study shows that all of the products are valid, practical, and effective. The product fulfills the validity criterion. It is shown by the percentage of experts appraisal which reaches 100%, that belongs to a valid category. The product fulfills the practicality criterion based on teacher and student assesment to the instructional material, that is in a very good category. The product also fulfills the practicality criterion based on the percentage of teaching implementation. The percentage of teaching implementation exceeded 80%. The product fulfills the effectiveness criterion based on students’ learning achievement in attitude, knowledge, and skill competency. The percentage of the students who achieve minimum mastery criteria for attitude, knowledge, and skill competency exceeded 75%.Keywords: development, instructional material, scientific approach, space geometry

Copyrights © 2016