Medikora: Jurnal Ilmiah Kesehatan Olahraga
Vol 17, No 1 (2018): April

EFEKTIVITAS KOMBINASI PROPRIOCEPTIVE NEUROMUSCULAR FACILITATION DAN ICE MASSAGE UNTUK MENCEGAH DELAYED ONSET MUSCLE SORENESS

Wazim Bachtiar Wanodyana (Unknown)
Rachmah Laksmi Ambardini (Universitas Negeri Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
06 Feb 2019

Abstract

Banyak kasus Delayed Onset Muscle Soreness (DOMS) yang dialami atlet pada fase latihan maupun pertandingan yang menyebabkan penurunan prestasi olahraga. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas kombinasi dari stretching proprioceptive neuromuscular facilitation dan ice massage untuk Mencegah DOMSPenelitian ini merupakan penelitian eksperimen. Metode yang digunakan adalah controle group pretest-posttest design. Populasi penelitian ini adalah mahasiswa FIK UNY peserta UKM Olahraga. Sampel penelitian ini adalah mahasiswa FIK UNY peserta UKM Olahraga berjenis kelamin laki-laki yang berjumlah 20 orang. Teknik pengambilan sampel yaitu purposive sampling. Instrumen yang digunakan adalah angket tingkat nyeri dan goniometer untuk mengukur ROM. Teknik analisis yang dilakukan adalah analisis uji Wilcoxon.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara umum kombinasi stretching proprioceptive neuromuscular facilitation dan ice massage efektif untuk mencegah terjadinya delayed onset muscle soreness dengan indikator rasa nyeri, ROM, dan skala fungsi. Terutama untuk penurunan nyeri tekan, peningkatan ROM lutut, skala fungsi duduk dan berdiri, naik tangga, dan jongkok.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

medikora

Publisher

Subject

Education Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health Other

Description

MEDIKORA is a sports health scientific journal published by the Sports Science Study Program of the Faculty of Sport Science, Universitas Negeri Yogyakarta which contains the results of critical analysis studies and research in the field of sports health. The Journal is published twice a year (April ...