Idea Nursing Journal
Vol 7, No 1 (2016): Idea Nursing Journal

JARAK RUMAH DENGAN KANDANG TERNAK TERHADAP KECENDRUNGAN BALITA MENDERITA PENYAKIT PNEUMONIA

Rapitos Sidiq (Poltekkes Kemenkes RI Aceh)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2017

Abstract

Pneumonia merupakan salah suatu masalah kesehatan global yang sangat penting pada anak balita khususnya pada negera-negara berkembang. Saat ini pneumonia merupakan salah satu kasus penyebab kematian pada anak terbesar terutama pada periode baru  lahir. Banyak faktor yang menjadi penyebab dari penyakit ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara jarak kandang hewan ternak dengan kecendrungan balita menderita  penyakit pneumonia pada balita di Desa Lambatee Kecamatan Darul Kamal Kabupaten Aceh Besar. Sampel penelitian ini adalah ibu dan balita yang berjumlah 47 orang. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 3-14 Agustus 1975 dengan cara wawancara dan obeservasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa tidak ada hubungan antara jarak kandang hewan ternak dengan kecendrungan balita menderita  penyakit pneumonia pada balita di Desa Lambatee Kecamatan Darul Kamal Kabupaten Aceh Besar, sehingga perlu diteliti lebih lanjut faktor lain yang menyebabkan terjadinya Pneumonia pada balita di Desa Lambatee Kecamatan Darul Kamal Kabupaten Aceh Besar.Kata Kunci : Jarak Rumah, Kandang Ternak, Balita, Pneumonia ABSTRACTPneumonia is a global health problem that is very important in Undefive, especially in the developing countries in world. Currently pneumonia is one case of the biggest causes of death in children, especially in the newborn period. Many of the factors that cause this disease. This study aims to determine the relationship between distance  house with  cage of animals toward  trends in underfive suffering diseases pneumonia  in the village lambatee darul kamal sub district, aceh besar district. Samples were mothers and infants who totaled 47 people. The research was conducted on 3-14 august 1975 by interview and observation. The results showed that there was not relationship between the distance cage farm animals with the tendency of infants suffering from pneumonia in children under five in the village lambatee district of darul kamal aceh besar district, so it needs to be further investigated other factors that cause pneumonia in children under five in the Lambatee Village District of Darul Kamal Aceh Besar Regency.Keywords: Space house, Cage, underfive, Pneumonia

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

INJ

Publisher

Subject

Nursing

Description

Idea Nursing Journal (INJ) adalah suatu media yang dapat digunakan untuk, mendiseminasi, dan mengarsipkan karya perawat peneliti di Indonesia. Karya yang dipublikasikan dalam jurnal ini secara tidak langsung diakui sebagai karya kecendekiawanan penulis dalam bidang keperawatan. Artikel antara lain ...