Jurnal Infra
Vol 7, No 1 (2019)

Aspect Based Sentiment Analysis pada Layanan Umpan Balik Universitas dengan Menggunakan Metode Naïve Bayes dan Latent Semantic Analysis

Gunawan Setiawan (Program Studi Teknik Informatika)
Henry Novianus Palit (Program Studi Teknik Informatika)
Endang Setyati (Program Studi Teknik Informatika)



Article Info

Publish Date
15 Jul 2019

Abstract

Universitas Kristen Petra menerapkan sistem pengisian kuesioner online yang bertujuan untuk mendapatkan umpan balik terhadap layanan yang telah ada. Di mana untuk saat ini untuk memproses hasilnya masih dilakukan secara manual. Namun hal ini tidak efektif karena akan memerlukan waktu dan tenaga, sehingga dikembangkanlah sebuah program yang membantu meringankan pekerjaan manusia dengan menggunakan Python dan menerima input berupa file excel. Metode yang digunakan adalah Naive Bayes dan Latent Semantic Analysis untuk membantu pengklasifikasian sentimen agar dapat ditentukan topik, sentiment score, dan tindakannya.

Copyrights © 2019