Al-Idarah: Jurnal Manajemen dan Administrasi Islam
Vol 2, No 2 (2018)

STRATEGI MARKETING COMMUNICATION DAARUT TAUHIID PEDULI CABANG ACEH DALAM MEMBANGUN CITRA LEMBAGA

Indah Zara Putri (Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Ar-Raniry Banda Aceh)
Fajri Chairawati (Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam UIN Ar-Raniry, Banda Aceh)



Article Info

Publish Date
20 Feb 2019

Abstract

Penelitian ini berjudul “Strategi Marketing Communication Daarut Tauhiid (DT) Peduli Cabang Aceh dalam Membangun Citra Lembaga”. Ada tiga masalah yang ingin dikaji, yaitu: bagaimana strategi marketing communication DT Peduli Cabang Aceh dalam membangun citra lembaga? Bagaimana upaya marketing communication DT Peduli Cabang Aceh dalam menjalin hubungan dengan instansi lain? Dan apa sajakah faktor pendukung dan penghambat marketing communication DT Peduli Cabang Aceh dalam membangun citra lembaga? Tujuannya adalah untuk mengetahui strategi marketing communication DT Peduli Cabang Aceh dalam membangun citra lembaga, upaya yang dilakukan marketing communication DT Peduli Cabang Aceh dalam menjalin hubungan dengan instansi lain, dan untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat marketing communication DT Peduli Cabang Aceh dalam membangun citra lembaga. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif dengan menggunakan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara (interview), dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi marketing communication DT Peduli Cabang Aceh dalam membangun citra lembaga dengan cara menentukan target pemasaran, melakukan bauran pemasaran, dan melakukan bauran promosi. Dalam menjalin hubungan dengan instansi lain, upaya yang dilakukan DT Peduli Cabang Aceh yaitu silaturrahim, melakukan pendekatan, follow up, dan perjanjian tertulis. Faktor pendukung DT Peduli Cabang Aceh dalam membangun citra lembaga yaitu karena adanya icon K.H. Abdullah Gymnastiar sebagai pendiri DT Peduli yang dikenal sebagai pendakwah dan faktor penghambat DT Peduli Cabang Aceh dalam membangun citra lembaga yaitu kurangnya sosialisasi kepada masyarakat.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

alidarah

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Social Sciences

Description

Al-Idarah: Jurnal Manajemen dan Administrasi Islam merupakan salah satu jurnal berbasis open-access yang turut berkontribusi dalam meningkatkan khazanah keilmuan, khususnya di Indonesia terkait relevansinya dalam pengembangan dan penerapan ilmu manajemen dan administasi. Jurnal Al-Idarah dikelola ...