JSiI (Jurnal Sistem Informasi)
Vol 7 No 1 (2020)

PENERAPAN DATA MINING REKOMENDASI BUKU MENGGUNAKAN ALGORITMA APRIORI

Saefudin Saefudin (Universitas Serang Raya)
Donny Fernando (Universitas Serang Raya)



Article Info

Publish Date
06 Mar 2020

Abstract

Abstrak - Perpustakaan Kota Cilegon memiliki total koleksi sebanyak 13.792 judul dan 30.135 eksemplar. Dengan buku sebanyak itu pengelolaan rekomendasi buku harus diperhatikan supaya mempermudah petugas perpustakaan dalam merekomendasikan buku untuk pengunjung.Untuk itu diperlukan suatu metode dalam pencarian pola peminjam buku, salah satunya dengan datamining. Penelitian ini bertujuan untuk mencari pola peminjaman buku dengan memanfaatkan algoritma apriori dalam menentukan rekomendasi buku pada Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (DPAD) Kota Cilegon agar memudahkan petugas perpustakaan dalam menentukan buku yang ingin direkomendasikan pada pengunjung. Metode yang digunakan yaitu Algoritma Apriori dimana metode ini menentukan itemset dari transaksi pinjaman buku yang kemudian dikelompokan dalam tabel itemset1, tabel itemset2, tabel nilai support, tabel nilai confidence dan mendapatkan pola pinjaman buku. Kesimpulan dari penelitian ini adalah dengan menerapkan data mining dapat menghasilkan suatu informasi dari transaksi pinjaman buku pada Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (DPAD) Kota Cilegon. Kata Kunci : Data Mining, Algoritma Apriori, Assosiation Rule,  Rekomendasi Buku, Perpustakaan Kota Cilegon

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jsii

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

JSiI (Jurnal Sistem Informasi) is a scientific journal published by the Department of Information System Universitas Serang Raya (UNSERA). This journal contains scientific papers from Academics, Researchers, and Practitioners about research on information systems. JSiI (Jurnal Sistem Informasi) is ...