IQTISHADUNA: Jurnal Ekonomi dan Keuangan Islam
Vol. 10 No. 1 (2019): Juni 2019

OFFSHORE BANKS: PENGENALAN SINGKAT DAN KEJAHATAN KEUANGAN INTERNASIONAL YANG TERKAIT

Muhammad Muhajir Aminy1, Muhamad Johari2 (UIN MATARAM)



Article Info

Publish Date
06 Dec 2019

Abstract

Pembahasan mengenai offshore banks atau perbankan lepas pantai sangat jarangditemukan sebagai salah satu tema diskusi diantara para akademisi dalam penelitiandan artikel yang telah terpublikasi di jurnal. Tidak seperti perbankan pada umumnya,offshore banks hanya ada di beberapa negara yang telah memberikan izin dan memilikikebijakan untuk mendirikan salah satu jenis perbankan tersebut. Oleh karenanyainformasi terkait offshore banks sangat terbatas. Offshore banks melakukanpengumpulan dan pendistribusian dana dalam jumlah besar di dalam sistem keuanganinternasional. Perbankan jenis ini memiliki persepsi negatif bagi mayoritas pendudukdunia, terutama setelah terjadinya aksi 9/11 di New York. Offshore banks dituduhsebagai bank yang memfasilitasi dan memberikan bantuan dana kepada para terorisuntuk melakukan aksi terorisme mereka, yaitu menabrakkan pesawat ke gedung WorldTrade Center (WTC) di New York. Tujuan dari artikel ini adalah untuk mengenalkanoffshore banks kepada publik, khususnya para pembaca. Oleh karena masih minimnyajumlah artikel yang membahas mengenai offshore banks, diharapkan tulisan ini dapatmemperkaya literatur dan referensi yang membahas jenis perbankan tersebut di bidangekonomi dan perbankan internasional.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

iqtishaduna

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Iqtishaduna merupakan jurnal yang menfokuskan pada publikasi artikel di bidang kajian ekonomi dan keuangan syariah. Jurnal ini terbit pertama kali tahun 2011 oleh Fakultas Syariah IAIN Mataram yang dalam perkembangannya sejak tahun 2016 kemudian dikelola oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN ...