Wahana Teknik
Vol 8 No 2 (2019): Wahana Teknik

Pengaruh Campuran Abu Sekam Padi Terhadap Kualitas Bata Merah di Desa Tegalombo, Kecamatan Dukuhseti, Kabupaten Pati

Dandy Nugroho (Universitas Gresik)
Akhmad Andi Saputra (Universitas Gresik)
Kuswoyo Kuswoyo (Universitas Gresik)



Article Info

Publish Date
14 Dec 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh komposisi terbaik abu sekam padi terhadap pandangan luar, porositas, susut bakar, kadar garam, daya serap air dan kuat tekan batu bata merah.Metode penelitian ini dilakukan dengan penambahan abu sekam dengan komposisi 5%, 10% dan 15% dengan pencampuran tanah liat dari persawahan. Hasil campuran tanah liat, abu sekam padi dan air dicetak dan dikeringkan secara alami selama 2 hari 1 malam, dan dilanjutkan pembakaran selama 3 x 24 jam. Pengujian dilakukan sesuai SNI 15-2094-2000 tentang bata merah.Hasil penelitian dengan campuran komposisi 5%, 10% dan 15 dapat menunjukkan perubahan dari segi pandangan luar, porositas, susut bakar, daya serap, dan kuat tekan batu bata. Pada komposisi 15%, dari segi pandangan luar terjadi keretakan 8%, dan daya serap air sebesar 20,2% yang melebihi dari standart SNI 15-2094-2000. Pada penelitian kuat tekan dari ketiga sampel dengan komposisi 5%, 10%, dan 15% dengan hasil 2,08%, 1,80%, dan 1,68% menyimpulkan tidak sesuai dengan SNI 15-2094-2000. Dari keseluruhan penelitian ini didapatkan komposisi terbaik untuk campuran abu sekam padi ialah pada komposisi 5%-10%.Kata Kunci: Batu Bata, Abu Sekam Padi, Visual, Susut Bakar, Porositas, Kadar Garam, Daya Serap Air, Kuat Tekan

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

WahanaTeknik

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Mechanical Engineering

Description

Wahana Teknik merupakan wadah publikasi ilmiah yang menyajikan hasil-hasil penelitian berupa makalah terkait bidang Teknik Mesin dan Teknik Sipil. Jurnal Wahana Teknik diterbitkan oleh Fakultas Teknik Universitas Gresik. Pada tahun 2017 jurnal Wahana Teknik terbit berkala dua kali per tahun. Makalah ...