Jurnal Manajemen dan Bisnis Kreatif
Vol 4 No 1 (2018): Jurnal Manajemen & Bisnis Kreatif

ANALISIS KUALITAS PELAYANAN DAN PRODUK TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN PADA RUMAH MAKAN PADANG SEDERHANA KARAWANG

Asep Jamaludin (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Nov 2018

Abstract

ABSTRAK kualitas pelayanan merupakan hal yang penting perhatikan oleh sebuah perusahaan terutama yang bergerak di bidang food service, ketika perusahaan berhasil mengaplikasikan kedua hal tesebut maka akan berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan yang berujung pada pembelian ulang, sehingga dapat tercapainya tujuan perusahaan yaitu loyalitas dari pelanggan yang berujung pada keuntungan yang diperoleh perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui, menjelaskan dan menganalisis seberapa besar pengaruh dan kualitas pelayanan yang diberikan Rumah Makan Rumah Makan Padang Sederhana Karawang kepada pelanggan terhadap kepuasan pelanggan, Fenomena perkembangan bisnis usaha kuliner pun terjadi pada kota karawang, hal ini terjadi karena adanya faktor-faktor yang mendukung perkembangan bisnis tersebut seperti potensi pasar yang cukup bagus mengingat kota karawang adalah kota yang berkembang dengan banyaknya usaha di kota karawang dan banyaknya masyarakat yang bekerja sebagai pekerja swasta dimana mereka lebih memilih untuk mengkonsumsi makanan diluar rumah yang cenderung lebih praktis. Selain itu pergeseran gaya hidup masyarakat dimana makanan bukan hanya untuk memenuhi kebutuhan biologis semata, namun juga untuk bersosialisasi maupun beraktualisasi. Karena usaha kuliner saat ini juga menyediakan ruang dimana konsumen dapat berkumpul dengan komunitasnya melalui layanan-layanan yang di sediakan. Dalam rangka menciptakan kepuasan konsumen, perusahaan perlu melakukan usaha pembinaan terhadap langganan, untuk itu perlu adanya tindakan strategi pemasaran yang tepat sesuai dengan prilaku konsumen tersebut, merupakan hal yang perlu mendapatkan perhatian utama, karena sebuah akan berhubungan langsung dengan kemampuan restoran untuk bersaing dan volume keuntungan yang akan di peroleh. yang dimaksud adalah makanan, maka yang harus di utamakan dari segi kebersihannya, kesegaran makanan, tampilan makanan yang menarik, rasa dan menu dengan banyak variasi, sehingga akan menjadi nilai lebih dan menjadi daya tarik tersendiri di mata konsumen

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

Manajemen

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Manajemen dan Bisnis Kreatif Dikelola oleh program studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Buana Perjuangan Karawang. Ruang lingkup jurnal adalah manajemen keuangan, manajemen pemasaran, manajemen sumber daya manusia, manajemen operasi dan bisnis ...