J-Sil (Jurnal Teknik Sipil dan Lingkungan)
Vol. 4 No. 2: Agustus 2019

Pemetaan Banjir Menggunakan HEC–RAS pada Kebun Pisang PT Agro Prima Sejahtera di Sekampung Udik, Lampung Timur

Aditya Mandagi (SIL IPB)
Yuli Suharnoto (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2019

Abstract

Banjir dapat berupa genangan seperti pada lahan pertanian, permukiman, dan pusat kota. Tujuan penelitian ini adalah pemetaan luas sebaran wilayah banjir yang terdapat di lahan perkebunan milik PT Agro Prima Sejahtera di DAS Way Sekampung menggunakan aplikasi ArcGIS dan HEC-RAS, hasil berupa peta wilayah sebaran banjir. Manfaat hasil penelitian ini yaitu memberikan informasi terhadap pemerintah daerah, mengenai daerah yang rawan banjir sebagai bahan pertimbangan untuk menyusun rencana pengelolaan DAS. Debit hidrograf didapat dari hasil simulasi pada aplikasi SWAT. Debit puncak sebesar 97.90 m3/detik terjadi pada 6 Oktober 2007, debit minimum sebesar 19.25 m3/detik terjadi pada 14 November 2007, dan rata – rata debit sebesar 41.14 m3/detik. Penampang saluran berbentuk trapesium dengan luas 178.52 m2, elevasi per segmen 0.5 m, lebar dasar saluran 9.1 m, dan tinggi muka air di saluran 6.23 m. Tinggi saluran 5 m dan tinggi banjir yang terjadi pada saluran saat kondisi maksimum adalah 2.17 m. Nilai koefisien manning yang digunakan sebesar 0.025 dengan tipe saluran tanah berkelok, landai, dan berumput. Luas sebaran wilayah banjir saat debit maksimum 32.48 m2 sedangkan ketika kondisi minimum 0.001 m2 dan terjadi pada hulu sungai.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jsil

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Earth & Planetary Sciences Engineering Transportation

Description

J-Sil (Jurnal Teknik Sipil dan Lingkungan or Journal of Civil and Environmental Engineering) was established in 2016 and managed by the Department of Civil and Environmental Engineering, IPB University (Bogor Agricultural University). The journal aims at disseminating original and quality academic ...