JURNAL MANAJEMEN MOTIVASI
Vol 16, No 1 (2020): Jurnal Manajemen Motivasi

Persepsi Konsumen, Kualitas Layanan Dan Minat Beli Pada Ritel Tradisional Dan Modern

Tengku Putri Lindung Bulan (Universitas Samudra)
Riny Chandra (Universitas Samudra)
Suri Amilia (Universitas Samudra)



Article Info

Publish Date
25 Jun 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh persepsi konsumen terhadap minat beli, untuk mengetahui pengaruh kualitas layanan terhadap minat beli dan untuk mengetahui pengaruh persepsi konsumen dan kualitas layanan secara simultan terhadap minat beli pada ritel tradisional dan modern di Kecamatan Langsa Baro. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi konsumen berpengaruh tidak signifikan terhadap minat beli, kualitas layanan berpengaruh signifikan terhadap minat beli. Secara simultan persepsi konsumen dan kualitas layanan berpengaruh signifikan terhadap minat beli pada ritel tradisional dan modern di Kecamatan Langsa Baro. Berdasarkan hasil koefisien determinasi terlihat bahwa nilai R Square yang diperoleh sebesar 43,8% yang menunjukkan kemampuan variabel persepsi konsumen dan kualitas layanan dalam menjelaskan variasi yang terjadi pada minat beli sebesar 43,8%, sedangkan sisanya sebesar 56,2% dipengaruhi faktor-faktor lain di luar model penelitian ini.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jm_motivasi

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Manajemen Motivasi (JMM) adalah Jurnal Ilmiah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Pontianak yang diterbitkan secara berkala 2 (dua) kali dalam satu tahun (Juni dan Oktober) sebagai sarana untuk menyebarluaskan hasil penelitian dan ilmu pengetahuan di bidang ilmu manajemen ...