Journal of Nursing Care
Vol 3, No 2 (2020): Journal of Nursing Care

Tingkat Kecanduan Game Online pada Mahasiswa Fakultas Keperawatan

Ruby Anggara Pratama (220110156003)
Efri Widianti (Unknown)
Hendrawati Hendrawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2020

Abstract

Ilmu pengetahuan dan teknologi pada masa kini berkembang dengan pesat salah satu jenisnya berupa game online, semakin sering seseorang memainkannya dapat menjadi kecanduan dan pada dewasa awal respon emosi sering menghindar dari masalah dengan cara bermain game online. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kecanduan game online pada mahasiswa Fakultas Keperawatan Universitas Padjadjaran PSDKU. Penelitian ini merupakan deskriptif kuantitatif dengan Teknik total sampling pada130 orang mahasiswa. Alat ukur menggunakan GAIA terdiri dari 23 item dengan skala Likert. Analisa data menggunakan distribusi frekuensi. Hasil penelitian menunjukkan tidak kecanduan 62 mahasiswa (47,7%), kecanduan ringansedang 34 mahasiswa (26,2%), dan kecanduan berat 34 mahasiswa (26,2%). Jika kecanduan tidak ditangani dengan benar dapat menimbulkan tidak terkontrolnya diri karena tidak mampu mengurangi waktu bermain sehingga hubungan sosial dan tugas menjadi terhambat. Saran kepada institusi pendidikan agar mengurangi pembelajaran kelas besar karena dapat di contoh dari angkatan sebelumnya. untuk dilakukanya seminar atau pendidikan kesehatan tentang bahaya dan masalah apa yang akan muncul dari kecanduan game, dikarenakan ingkat kecanduan pada mahasiswa masih dalam kategori tidak kecanduan namun hal itu bisa menyebabkan peningkatan kecanduan game online, untuk dosen wali agar memberi arahan kepada mahasiswanya terhadap pemanfaatan waktu khusunya dalam bermain game online pada saat perwalian di awal semester.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jnc

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Physics Public Health

Description

Journal of Nursing Care (JNC) is a journal of scientific publications that publish every four months (quarterly) using a peer review system for article selection. JNC intended for practitioners, academics, professionals, students or among the general public who are involved and interested in the ...