Sarwahita : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 11 No 1 (2014): SARWAHITA : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

PEMBERDAYAAN PARA SATPAM DI BUKIT AZ ZIKRA SENTUL DENGAN PELATIHAN MEMBUAT PRODUK SABLON

Dewi Suliyanthini (Fakultas Teknik Universitas Negeri Jakarta)



Article Info

Publish Date
31 May 2014

Abstract

Pengabdian Pada Masyarakat (P2M) adalah salah satu dari Tridharma Perguruan Tinggi yang wajib dilaksanakan oleh setiap dosen. Pelaksanaan pengabdian yang berupa pelatihan pada para Satpam dikarenakan adanya kesenjangan antara penduduk perumahan dan para satpam yang bertempat tinggal di perkampungan Desa Cipambuan Babakan Madang Sentul. Pelatihan pembuatan produk sablon pada baju kaos, dan produk sarung bantal menghasilkan motivasi dan kreativitas pada kaum para satpam, sehingga dalam waktu luangnya mereka dapat mengisi kegiatan kosong dengan membuat produk yang bermanfaat dan memberikan keteranpilan baru bagi para satpam selain sebagai penjaga keamanan perumahan. Hasil yang diperoleh berupa produk baju kaos bersablon yang bertuliskan desa Cipambuan Babakan Madang Sentul dengan loga desa bedug dipergunakan mereka untuk baju lomba sepak bola pertandingan antar desa.Produk sarung bantal diperguanakan untuk di rumah mereka masing-masing.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

sarwahita

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences Other

Description

The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of community services. Sarwahita, particularly focuses on the main problems in the development of the sciences of community services areas as follows: ...