Akurasi : Jurnal Studi Akuntansi dan Keuangan
Vol 3 No 1 (2020): Akurasi: Jurnal Studi Akuntansi dan Keuangan, Juni 2020

Studi Deskriptif Opportunistic Behavior Dalam Pengelolaan Keuangan Desa

Erna Supiani (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Jun 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memahami pengelolaan keuangan desa dari tahap perencanaan, pelaksanaan, pelaporan, dan pertanggungjawaban dan mendeskripsikan pola perilaku oportunistik yang berpotensi terjadi dalam pengelolaan keuangan desa. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Jenis dan sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara tanya jawab secara langsung kepada informan penelitian, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan pengelolaan keuangan desa dalam tahap perencanaan selalu melibatkan masyarakat. Namun demikian, perilaku oportunistik seringkali terjadi pada tahap pelaksanaan yang tidak sejalan dengan yang direncanakan dan pelaporan pengelolaan keuangan desa yang tidak sesuai dengan kegiatan yang dilaksanakan karena diindikasikan terjadi mark-up nilai anggaran dari yang seharusnya. Manipulasi laporan keuangan diindikasikan juga terjadi pada tahap pelaporan dan pertanggungjawaban pengelolaan keuangan desa.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

akurasi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

AKURASI Jurnal Studi Akuntansi dan Keuangan adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Program Studi Magister Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram. Jurnal terbit secara berkala dua kali setahun pada bulan Juni (periode Januari-Juni) dan Desember (periode Juli-Desember). Jurnal ...