Jurnal Kehutanan Papuasia (Journal of Papuasia Forestry)
Vol 4 No 2 (2018): Jurnal Kehutanan Papuasia

IDENTIFIKASI BAKTERI KOLIFORM PADA AIR SUMUR PEMUKIMAN DI WILAYAH ARSO IX DISTRIK SKONTO

Lusia F. Pewo (Program Studi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Ottow Geisser)
Inggrid N. Kailola (Program Studi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Ottow Geisser)



Article Info

Publish Date
21 Jun 2020

Abstract

Keberadaan bakteri koliform dalam air minum dapat menyebabkan penyakit seperti diare, demam, dan banyak penyakit lainnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kontaminasi bakteri koliform sebagai indikator pencemaran pada air sumur di Kampung Intaimelyan Arso IX Kabupaten Keerom. Tahap pengujian yaitu uji penduga, uji penetap dan uji pelengkap. Selanjutnya dilakukan pewarnaan Gram, uji gula-gula dan uji biokimia. Hasil pengujian terhadap kelima sampel (SA, SB, SC, SD dan SE) menunjukkan indeks MPN koliform yang diperoleh dari kelima sampel (SA, SB, SC, SD dan SE) tidak memenuhi standar mutu Kementrian Kesehatan yaitu > 0 koloni per ml. Bakteri koliform yang mengkontaminasi air sumur terdiri dari: Shigella sp (SA), Klebsiella sp (SB), Enterobacter sp (SC), Proteus sp (SD), dan Escherichia coli (SE).

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jurnalpapuasia

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Environmental Science

Description

Jurnal Kehutanan Papuasia adalah peer reviewed jurnal tentang ilmu silvikultur, ekologi hutan, konservasi dan biodiversitas sumber daya hutan, teknologi hasil hutan, dan manajemen hutan. jurnal Kehutanan Papuasia (JKP) diterbitkan secara berkala oleh Asosiasi Peneliti Biodiversitas Papuasia dan ...