Oeconomicus Journal of Economics
Vol. 4 No. 2 (2020): (Juni) edisi 8

Strategi untuk Meningkatkan Pasar Produk Alat Hispatologi (Merk Sakura) : Studi Kasus PT. Fajar Mas Murni

Sukoco, Anton (Unknown)
Anshori, Yusak (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Jun 2020

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi strategi pemasaran yang langsung mengenai pemimpin pasar dengan tujuan mendapatkan strategi pemasaran untuk meningkatkan pangsa pasar dan menjadi pemimpin pasar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif menggunakan instrumen analisis SWOT disertai dengan perhitungan IFAS dan EFAS. Sumber data dan jenis data penelitian terdiri dari data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dari hasil diskusi kelompok fokus, wawancara mendalam dan kuesioner. Sedangkan data sekunder diperoleh dari laporan keuangan dan artikel serta literatur yang relevan. Hasil pengayaan strategi dengan mengggunakan analisis SWOT pada pendekatan kuantitatif diperoleh bahwa posisi perusahaan berada pada kuadran 3 yakni kuadran WO dengan koordinat (-0,63; +1,47) sehingga perusahaan seharusnya memasuki strategi turnaround, yaitu mengubah strategi pemasaran mereka dari hit langsung menjadi pemimpin pasar dengan meningkatkan layanan purna jual, meningkatkan kualitas produk mereka, ekuitas merek, dukungan dari manajemen puncak dan menempatkan unit di Rumah Sakit Pendidikan. Penelitian ini dapat memberikan gambaran umum kepada praktisi dalam pengambilan keputusan strategis pemasaran.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

oje

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Social Sciences

Description

Oeconomicus Journal of Economics merupakan jurnal online yang bersifat open access. OJE sebagai ruang terbuka bagi debat dan diskusi tentang ilmu ekonomi dan ekonomi terapan. OJE merupakan ruang hidup bagi tumbuh dan berkembangnya cita-cita integrasi atau penyatuan ilmu-ilmu keislaman, ...