CAKRA KIMIA (Indonesian E-Journal of Applied Chemistry)
Vol 8 No 1 (2020): Volume 8, Nomor 1, 2020

AKTIVITAS ANTIJAMUR EKSTRAK n-BUTANOL DARI DAUN TREMBESI (Albizia saman (Jacq.) Merr) TERHADAP JAMUR Candida albicans DAN PENENTUAN TOTAL FLAVONOID

Adi Djona Silaen (Program Studi Kimia FMIPA Universitas Udayana, Bukit Jimbaran, Bali-Indonesia)
Wiwik Susanah Rita (Program Studi Kimia FMIPA Universitas Udayana, Bukit Jimbaran, Bali-Indonesia)
I Made Dira Swantara (Program Studi Kimia FMIPA Universitas Udayana, Bukit Jimbaran, Bali-Indonesia)



Article Info

Publish Date
31 May 2020

Abstract

ABSTRAK. Daun trembesi (Albizia saman (Jacq) Merr) belum banyak dimanfaatkan oleh banyak orang meskipun daun trembesi dapat digunakan sebagai obat antijamur. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui aktivitas ekstrak n-butanol daun trembesi terhadap jamur Candida albicans serta mengetahui kandungan total flavonoid pada ekstrak n-butanol. Ekstraksi daun trembesi dilakukan menggunakan metode maserasi dan partisi, pengujian aktivasi antijamur dengan metode sumur difusi, dan penentuan kandungan total flavonoid dilakukan dengan Spektrofotometer UV-Vis. Maserasi 700 g serbuk daun trembesi menghasilkan 68,95 g ekstrak etanol. Hasil partisi menggunakan n-heksana, kloroform, dan n-butanol berturut-turut 34,59; 8,92; dan 4,23 g. Hasil uji antijamur terhadap C. albicans menunjukkan bahwa ekstrak n-butanol 30% memiliki aktivitas yang paling tinggi. Nilai Konsentrasi Hambat Minimum (KHM) dari ekstrak n-butanol sebesar 10% dengan diameter hambat 7 mm. ABSTRACT. Leaves of Trembesi (Albizia saman (Jacq) Merr) has not been used commonly by people eventhough the leaves can be applied as antifungal. The aims of this study were to reveal the activity n-butanol extract against Candida albicans and to determine the total content of flavonoid. Extraction of the trembesi leaves was done by maceration and partition method. The antifungal activity was determined by wells diffusion method, and determination of the total flavonoid was done by UV-Vis Spectrophotometer. Maceration of 700 grams of the trembesi leaves produced 68.95 grams of crude ethanol extract. The partition process using n-hexane, chloroform, and n-butanol produced 34.59, 8.92, and 4.23 grams of extracts respectively. The results of antifungal test on C. albicans showed that 30% of n-butanol extract had the highest activity compared to the extract of n-hexane and chloroform. The Minimum Inhibitory Concentration (MIC) value of n-butanol extract was 10% with an inhibition diameter of 7 mm.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

cakra

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Chemistry Electrical & Electronics Engineering

Description

Jurnal ini merupakan jurnal elektronik di bidang kimia terapan yang dikelola oleh Magister Kimia Terapan, Program Pascasarjana, Universitas Udayana, Bali. Jurnal ini memuat artikel-artikel penelitian yang berhubungan dengan Kimia Terapan yang meliputi Kimia Analitik, Kimia Polimer, Biokimia, Kimia ...