Jurnal Ilmiah Akuntansi Peradaban
Vol 5 No 2 (2019)

PENGARUH TINGKAT SUKU BUNGA DAN TINGKAT INFLASI TERHADAP PROFITABILITAS PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA

Fifi Nurafifah Ibrahim (Universitas Islam Indonesia)
Nurfadillah Nurfadillah (Universitas Islam Indonesia)
Hukma Ratu Purnama (Universitas Islam Indonesia)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2019

Abstract

ABSTRAKTujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh tingkat suku bunga dan tingkat inflasi terhadap profitabilitas pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang berbentuk angka. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi moderasi dengan tujuan untuk mengetahui hubungan antara variabel independen dengan variabel dependen, melalui variabel moderasi. Lokasi penelitian pada Bursa Efek Indonesia dengan mengambil populasi perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dengan sampel kategori perusahaan properti.Adapun target luaran yang ingin dicapai adalah Publikasi ilmiah pada jurnal terakreditasi nasional (Jurnal Akuntansi dan Auditing Indonesia), Pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK), Memberikan umpan balik para investor agar memiliki pengetahuan mengenai langkah yang tepat terhadap pengambilan kebijakan terkait dengan pengembangan investasi.Kata Kunci: Tingkat Suku Bunga, Tingkat Inflasi, Profitabilitas. ABSTRACT   The purpose of this study is to examine the interest rate and profitability on profitability of manufacturing companies listed on the Indonesia Stock Exchange. This research is a quantitative study consisting of numbers. The research method used in this study is a moderate regression analysis with the aim to determine the relationship between the independent variable with the dependent variable, through moderation variables. Location of the research at the Indonesia Stock Exchange by taking manufacturing companies listed on the Indonesia Stock Exchange with a sample category of property companies.While the target outputs to be approved are scientific publications in national accredited journals (Journal of Accounting and Auditing Indonesia), Science and Technology Development (IPTEK), for feedback for investors to find directions that suit the needs related to investment development.Keywords: Interest Rates, Inflation Rates, Profitability

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jiap

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ilmiah Akuntansi Peradaban adalah jurnal yang diterbitkan dua kali dalam satu tahun yakni pada bulan Juni dan Desember oleh Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar. Jurnal Ilmiah Akuntansi Peradaban yang terbit sejak 2015 ini mengkaji ...