Indonesian Journal of Islamic Business and Economics (IJIBE)
Vol 2 No 1 (2020): IJIBE

PENGARUH NPF, CAR, BOPO, INFLASI DAN KURS RUPIAH TERHADAP RETURN ON ASSETS (STUDI KASUS PT BANK MUAMALAT INDONESIA, TBK. PERIODE 2015-2019)

Yoiz Shofwa Shafrani (Perbankan Syariah IAIN Purwokerto)
Azhlia Dyah Lestari (Perbankan Syariah IAIN Purwokerto)



Article Info

Publish Date
16 Jul 2020

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh variabel Non Performing Financing (NPF), Capital Adequacy Ratio (CAR), Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO), Inflasi, dan Kurs Rupiah terhadap Return On Asset (ROA) pada Bank Muamalat Indonesia periode 2015-2019. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Jenis data yang digunakan yakni data primer berupa laporan keuangan triwulan dan tahunan yang diperoleh dari website resmi Bank Muamalat dari tahun 2015-2019. Metode analisis yang digunakan adalah uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, uji hipotesis, dan koefisien determinasi. Selama periode pengamatan menunjukkan bahwa data penelitian berdistribusi normal. Berdasarkan uji multikolinieritas, uji autokorelasi, uji normalitas, dan uji heteroskedastisitas, tidak ditemukan variabel yang menyimpang dari asumsi klasik. Hal ini menunjukkan data yang tersedia telah memenuhi syarat menggunakan model persamaan regresi linier berganda. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa berdasarkan hasil uji secara parsial (uji t), variabel NPF, CAR, dan Kurs Rupiah tidak berpengaruh signifikan terhadap variabel ROA. Sedangkan variabel BOPO dan Inflasi berpengaruh signifikan terhadap variabel ROA. Kemudian berdasarkan hasil uji secara simultan (uji f), kelima variabel tersebut yaitu NPF, CAR, BOPO, Inflasi, dan Kurs Rupiah secara bersamaan berpengaruh signifikan terhadap ROA.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

ijibe

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Journal of Islamic Business and Economics is journal organized by Faculty of Economics and Business, Universitas Jenderal Soedirman. This journal focuses and and scopes are 1. Islamic Finance 2. Zakat Management 3. Shariah Based Human Resources 4. Islamic Based Strategic Management 5. Islamic ...