Jurnal Riset Akuntansi dan Bisnis
Vol 18, No 2 (2018): September 2018

Faktor-Faktor Penentu Struktur Modal Perusahaan Real Estate di Indonesia

Ahmad Sani (Program Studi Akuntansi Universitas Harapan Medan)



Article Info

Publish Date
18 Sep 2018

Abstract

Penelitian ini adalah studi empiris dengan tujuan utama adalah untuk menganalisis faktor-faktor yang menentukan struktur modal perusahaan real estate yang terdaftar di Indonesia pada periode 2012-2016. Pecking order theory dan trade-off theory menjadi dasar penelitian ini. Analisis data dilakukan dengan metode SEM. Seperangkat data panel dari 22 perusahaan real estate di Indonesia dipilih untuk memenuhi tujuan penelitian. Penelitian ini mempertimbangkan variabel dependen dalam bentuk debt to equity ratio dan variabel independen yaitu struktur aktiva, profitabilitas, likuiditas, pertumbuhan penjualan, risiko bisnis. Penelitian ini telah mengidentifikasi faktor-faktor penentu struktur modal dengan bantuan regresi dengan alat analisis Partial Least Square (PLS). Struktur aktiva dan likuiditas ditemukan sebagai dua faktor penentu utama struktur modal sebagaimana hasil penelitian.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

akuntan

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

JURNAL RISET AKUNTANSI DAN BISNIS, published by the Departement Accounting, Faculty of Economics and Business, University of Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), Medan, North Sumatra, Indonesia, which includes articles on the scientific research field of Management Sciences, includes the results of ...