Tahdzib Al-Akhlaq: Jurnal Pendidikan Islam
Vol 1 No 2 (2018): Tahdzib Al-Akhlaq: Jurnal Pendidikan Islam

PENGARUH PENDISTRIBUSIAN ZAKAT PRODUKTIF TERHADAP PENINGKATAN TARAF HIDUP MUSTAHIK DI BAZNAS KOTA BEKASI

muhammad Asmawi (Universitas Islam As-Syafiiyah Jakarta)



Article Info

Publish Date
06 Aug 2018

Abstract

Zakat adalah sebuah kewajiban bagi ummat Islam. Zakat merupakan suatu ibadah sosial yang diperuntukan sebagai pemerata. Zakat juga merupakan salah satu alat yang dapat dipergunakan untuk menghilangkan kesenjangan pendapatan antara yang berkecukupan dengan yang masih merasa kekurangan. Seperti kita ketahui seharusnya zakat produktif dapat dipergunakan oleh mustahik dalam mengembangkan usahanya sehingga meningkatkan pendapatan dan meningkatkan taraf hidupnya, bahkan mengeluarkan dirinya dari mustahik menjadi seorang muzaki. Karena, dengan pola pendistribusian zakat produktif ini, BAZNAS akan lebih cermat dalam mengkaji persoalan kemiskinan yang bisa disebabkan karena kurangnya modal kerja, tidak adanya kesempatan kerja dan minimnya pendidikan sebagai konsep perencanaan dan pelaksanaan. Dengan pola pendistribusian zakat produktif ini diharapkan dapat membantu masyarakat dalam mengentaskan kemiskinan dengan cara meningkatkan taraf hidup para mustahiknya.. Adapun akad yang dipakai BAZNAS kota Bekasi adalah akad hibah yaitu pemberian secara cuma-cuma kepada mustahik.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

Tahdzib

Publisher

Subject

Education Environmental Science Social Sciences

Description

FOCUS. Jurnal Tahdzib Al-Akhalq is focused on publishing the original research articles, review articles from contributors, and the current issues related to Education, Ethic (akhlaq), and communication. The main objective of Jurnal Tahdzib Al-Akhalq is to provide a platform for the international ...