Jurnal Generic
Vol 11 No 1 (2019): Vol 11, No 1 (2019)

Nutrition Therapy System untuk Penderita Diabetes Melitus 2

Burman Bagaskara (Universitas Sriwijaya)
Firdaus Firdaus (Universitas Sriwijaya)
Eni Triningsih (Universitas Nasional Pasim)



Article Info

Publish Date
06 Jan 2019

Abstract

Diabetes Militus tipe 2 merupakan penyakit yang di sebabkan oleh hormon insulin yang tidak berkerja dengan normal sehingga gula di dalam darah menjadi tidak stabil. Penyebab utama dari penyakit ini adalah pola hidup yang tidak sehat yang di ikuti dengan cara makan yang tidak teratur dan tidak sesuai kebutuhan nutrisi tubuh. Untuk mencegah atau mengurangi dari gejala penyakit ini dapat di lakukan dengan cara mengetahui kebutuhan nutrisi yang di butuhkan tubuh dan mampu mencatat segala aktifitas konsumsi nutrisi setiap harinya. Tentunya hal tersebut sangat sulit untuk di terapkan apa bila tidak ada sistem yang mampu mengelolanya. Dan juga untuk menambah preferensi makanan di butuhkan data saran makanan yang cocok untuk di konsumsi sesuai batas kebutuhan nutrisi perhari. Penggunaan Metode Algoritma Genetika ke dalam suatu sistem pendukung keputusan adalah solusi yang ditawarkan untuk mengatasi permasalahan tersebut. Dengan bantuan sistem pendukung keputusan, proses pembuatan saran makanan lebih cepat dan akurat sesuai dengan perhitungan nutrisi yang di butuhkan oleh pasien. Data aktifitas kebugaran juga dapat di jadikan parameter dalam menentukan saran makanan tersebut.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Generic ISSN/e-ISSN: 1907-4093/2087-9814 adalah wadah publikasi ilmiah bagi peneliti, akademisi, maupun praktisi di bidang ilmu komputer, ilmu teknologi informasi dan komunikasi di Indonesia. Jurnal ini menerima tulisan inter-disiplin di bidang SI/TI, sistem komputer, dan informatika. Topik ...