Sumbula : Jurnal Studi Keagamaan, Sosial dan Budaya
Vol 1 No 1 (2016): Sumbula: Jurnal Studi Keagamaan, Sosial dan Budaya

Tela’ah Atas Keteladanan Rasulullah saw Dalam Mendidik Anak

Ali Hadhari (Fakultas Agama Islam Universitas Darul 'Ulum Jombang)



Article Info

Publish Date
21 Sep 2016

Abstract

ABSTRAKSISistem pendidikan yang di terapakan oleh Rasulullah SAW. adalah sistem pendidikan yang bersumber dari wahyu Allah SWT, hingga mampu mencetak pribadi agung. Berangkat dari fenomena dan latar belakang di atas, maka penulis mengangkat tiga rumusan masalah sebagai berikut, 1.Bagaimana konsep Rasulullah SAW dalam mendidik anak? 2.Bagaimana tahapan-tahapan Rasulullah dalam mendidik anak? 3.Bagaimana meneladani Rasulullah SAW dalam mendidik anak?Dalam penulisan laporang penelitian ini murni menggunakan penelitian kepustakaan ( library research). Sesuai dengan jenis dan sifat data yang diperoleh dari penelitian ini, maka tehnik analisis yang digunakan penulis dalam penelitian ini adalah penelitian deskripti. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1. Dalam konsep pendidikan  yang di terapakan oleh Rasulullah SAW. adalah konsep pendidikan yang bersumber dari wahyu Allah SWT, hingga mampu mencetak pribadi agung. 2. Dalam  mendidik anak para orang tua bisa memahami keadaan anak secara baik dan menggunakan metode yang tepat dan sesuai tahapan-tahapan. seperti yang telah di contohkan oleh Rasulullah SAW. 3. Meneladani Rasulullah SAW dalam mendidik anak merupakan metode  yang berpengaruh dan  terbukti paling berhasil dalam mempersiapkan dan  membentuk aspek moral, spiritual, dan etos sosial anak.Kata Kunci : Keteladanan Rasulullah, Mendidik Anak.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

sumbula

Publisher

Subject

Religion Education

Description

Jurnal Studi Keagamaan, Sosial dan Budaya – adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Agama Islam Universitas Darul ‘Ulum Jombang. Jurnal ini memiliki spesifikasi sebagai media untuk mengkomunikasikan hasil-hasil penelitian yang berkaitan dengan bidang keagamaan, sosial dan budaya. ...