Jurnal Dinamika Sosial Ekonomi
Vol 21, No 2 (2020): Jurnal Dinamika Sosial Ekonomi

STRATEGI PENGEMBANGAN USAHA KOPI ORGANIK PADA KELOMPOK USAHA BERSAMA (KUB) MANDIRI SEJAHTERA NGRANCAH GRABAG KABUPATEN MAGELANG

Pratiwi, Afionita Rizki (Unknown)
Puspitaningrum, Dwi Aulia (Unknown)
Widowati, Indah (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Dec 2020

Abstract

Penelitian ini dilakukan di usaha kopi Kelompok Usaha Bersama (KUB) Mandiri Sejahtera di Desa Ngrancah Kecamatan Grabag Kabupaten Magelang. KUB Mandiri Sejahtera di dalam usahanya memiliki kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman yang dapat digunakan untuk merumuskan sebuah strategi untuk mengembangkan usahanya. Tujuan penelitian ini adalah Menganalisis strategi pengembangan usaha di KUB Mandiri Sejahtera. Metode penelitian dengan metode deskriptif, metode pelaksanaan studi kasus yaitu kopi ngrancah merupakan satu-satunya kopi organik di Kecamatan Grabag, metode pengambilan responden metode purposive sampling dengan mengambil 8 orang dari pihak KUB Mandiri Sejahtera, jenis data adalah data primer dan data sekunder, sumber data primer yaitu hasil wawancara, sumber data skunder yaitu studi pustaka serta metode pengambilan data wawancara , observasi, dan pencatatan . Teknik analisis data secara EFI (Evaluasi Faktor Internal), EFE (Evaluasi Faktor Eksternal), matriks IE (Internal Eksternal), SWOT (strength, weakneses,opportuniti,threat) , dengan alat analisis QSPM (Quantitative Strategic Planning Matriks). Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan didapatkan hasil penelitian Strategi pengembangan usaha yang dapat dilakukan adalah melakukan pengembangan pasar dengan memperluas wilayah penjualan produk kopi KUB Mandiri Sejahtera. Untuk itu perlu dilakukan perbaikan pada sistem manajemen dan juga lebih meningkatkan penjualan dengan menggunakan media sosial dan juga e-commerce Kata kunci  : Kopi,  Strategi , SWOT, QSPM

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jdse

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Social Sciences

Description

Manajemen Agribisnis Manajemen Keuangan Manajemen Usahatani Manajemen Risiko Manajemen Pemasaran Manajemen Sumber Daya Manusia Manajemen Strategik Agribisnis Manajemen Produksi Pertanian Bisnis Internasional Ekonomi Internasional Ekonomi Sumberdaya Alam dan Lingkungan Ekonomi Produksi Pertanian ...