Lakar: Jurnal Arsitektur
Vol 3, No 2 (2020): Lakar: Jurnal Arsitektur

PERANCANGAN RUMAH SAKIT PARU-PARU KELAS A DI JAKARTA TIMUR: KONSEP ARSITEKTUR ORGANIK

Muhamad Adiallah Hafiz (Universitas Indraprasta PGRI)
Rita Laksmitasari Rahayu (Universitas Indraprasta PGRI)
Karya Widyawati (Universitas Indraprasta PGRI)



Article Info

Publish Date
11 Nov 2020

Abstract

Kecenderungan meningkatnya angka penderita Tuberculosis (TBC) sebagai salah satu penyakit paru paru di Jakarta. Jakarta belum memiliki rumah sakit khusus paru paru, maka DKI Jakarta membutuhkan rumah sakit khusus paru-paru. Selain besarnya angka penderita penyakit paru paru di Jakarta sebagai Ibukota negara Indonesia dan memungkinkan rumah sakit khusus paru paru direncanakan di Jakarta maka Rumah Sakit Khusus Paru paru direncanakan dengan klasifikasi kelas A. Fasilitas kesehatan ini memadai baik dalam kapasitas, kualitas dan kuantitas. Metode penelitian menggunakan deskriptif kualitatif dan metode perancangan menggunakan konsep arsitektur organik. Penggunaan konsep arsitektur organik mampu membantu meningkatkan kesembuhan pasien. Penerapan konsep organik dipilih karena mengacu pada keselarasan dengan alam sekitarnya, menciptakan satu kesatuan yang harmonis, dapat bertahan sepanjang waktu dengan bentuknya yang dinamis dengan alam. Hasil penelitian dan perancangan ini tersebut menjadikan konsep organik memiliki kecocokan yang baik apabila diterapkan dalam bangunan pelayanan kesehatan terutama rumah sakit paru-paru dalam segi konsep yang diterapkan dalam desainnya.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

lakar

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Lakar: Journal of Architecture is a journal covering articles in the fields of architecture, building, interior design, and environment. Lakar: The Architecture Journal is published regularly, namely 2 (two) times a year, namely in March and September. Editors receive scientific papers about ...