Lakar: Jurnal Arsitektur
Vol 3, No 01 (2020): Lakar : Jurnal Arsitektur

ANALISIS BENTUK PENEDUH TERHADAP PEROLEHAN RADIASI SINAR MATAHARI PADA BANGUNAN TINGGI

Sega Purnama (Universitas Indraprasta PGRI Program Studi Arsitektur)



Article Info

Publish Date
19 Mar 2020

Abstract

Abstrak.Pada bangunan tinggi, teknologi memainkan peran penting untuk memberikan kenyamanan kepada pengguna. Teknologi yang digunakan membutuhkan energi dalam pengoperasiannya. Material fasad secara tidak langsung mempengaruhi penggunaan energi pada bangunan tinggi. Bila tahun 1990an gedung bertingkat masih dominan menggunakan elemen masif sebagai kulit bangunan. Tahun 2000an kaca menjadi tren untuk material kulit bangunan. Hal ini tentu akan mempengaruhi penggunaan energi pada bangunan. Penggunaan peneduh menjadi salah satu solusi dalam menahan sinar matahari langsung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan pendekatan simulasi menggunakan software Autodesk Revit. Berdasarkan data radiasi sinar matahari selama setahun baik orientasi timur maupun barat, peneduh dengan bentuk horizontal louver adalah bentuk yang paling efektif menangkal radiasi matahari.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

lakar

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Lakar: Journal of Architecture is a journal covering articles in the fields of architecture, building, interior design, and environment. Lakar: The Architecture Journal is published regularly, namely 2 (two) times a year, namely in March and September. Editors receive scientific papers about ...