SIKLUS: Jurnal Teknik Sipil
Vol. 5 No. 1 (2019)

KAJIAN PENGARUH SEBARAN TACK COAT TERHADAP KEKUATAN GESER PADA LAPISAN PERKERASAN JALAN

Muthia Anggraini (Program Studi Teknik Sipil Universitas Lancang Kuning)
Alfian Saleh (Program Studi Teknik Sipil Universitas Lancang Kuning)
Hendri Rahmat (Program Studi Teknik Sipil Universitas Lancang Kuning)



Article Info

Publish Date
15 Apr 2019

Abstract

Pemeliharaan jalan pada perkerasan lentur dapat dilakukan dengan overlay. Overlay mengakibatkan perkerasan lentur menjadi beberapa lapisan material beraspal. Untuk melakukan overlay diberi lapisan tack coat antara lapisan lama dengan lapisan baru. Fungsi dari tack coat adalah sebagai perekat antar lapisan, selain itu juga untuk menahan gaya geser yang terjadi diantara lapis perkerasan akibat dari beban kendaraan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku lekatan tack coat dengan variasi sebaran tack coat 0,25; 0,30; 0,35; dan 0,45 ltr/m² pada lapisan perkerasan jalan. Metodologi yang digunakan yaitu pengujian laboratorium dengan menggunakan alat uji geser langsung untuk menentukan kuat geser tack coat. Hasil penelitian menunjukkan nilai kuat geser meningkat sampai takaran tack coat 0,35 ltr/m², dan nilainya turun pada takaran 0,45 ltr/m². Kesimpulannya kuat geser pada lapisan perkerasan akan makin tinggi apabila jumlah takaran tack coat makin tinggi, dan kuat geser akan turun pada takaran 0,45 ltr/m².

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

SIKLUS

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Transportation

Description

SIKLUS: Jurnal Teknik Sipil adalah wadah untuk penyebaran informasi tulisan ilmiah bidang Teknik Sipil. Diterbitkan oleh Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik Universitas Lancang Kuning, dua kali dalam setahun pada bulan April dan bulan ...