Agrokompleks
Vol 20 No 1 (2020): Agrokompleks Edisi Januari

Analisis pendapatan budidaya ayam broiler dengan menggunakan herbal kunyit

Nurjannah Bando (Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan)
Fitriana Akhsan (Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan)
Anita Sari (Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui pengaruh perbedaan pendapatan pemeliharaan ayam broiler antara penggunaan herbal kunyit melalui pakan dan aplikasi pada air minum. Penelitian dilakukan mulai bulan Juli sampai Agustus 2019 di kampus Politeknik Pertanian Negeri Pangkep. Sebanyak 96 ekor DOC dipelihara selama 21 hari, masing-masing 8 ekor untuk setiap unit percobaan. Penelitian ini menggunaan rancangan acak lengkap (RAL) terdiri dari 3 perlakuan dan 4 kali ulangan, dengan susunan perlakuan yaitu P0 = Pemeliharaan menggunakan pakan dan air minum konvensional; P1 = Pemeliharaan dengan menggunakan herbal kunyit sebanyak 1% dari jumlah pakan dan P2 = Pemeliharaan dengan menggunakan herbal kunyit dengan aplikasi pada air minum sebanyak 1% dari jumlah air minum. Pendapatan kegiatan budidaya ayam broiler dihitung menggunakan rumus : Pd (Pendapatan) = TR (Total Penerimaan) – TC (Total biaya). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendapatan budidaya ayam broiler menggunakan herbal kunyit melalui pakan tidak berbeda nyata dengan aplikasi pada air minum. Namun jika dibandingkan pemeliharaan secara konvensional, pemeliharaan ayam dengan menggunakan herbal kunyit cenderrung meningkatkan pendapatan (P<0,05). Rata-rata pendapatan tertinggi diperoleh pada perlakuan P2 yaitu Rp 84.578,-/8 ekor, kemudian P1 sebesar Rp 73.165,- /8 ekor dan terendah pada perlakuan P0 yaitu Rp 31.495,-/8 ekor.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

agrokompleks

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Agrokompleks merupakan jurnal ilmiah kedua yang diterbitkan oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (PPPM) Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan. Ruang lingkup artikel yang dimuat pada jurnal ini meliputi bidang pertanian secara umum meliputi; teknologi pertanian, teknologi ...