Visionist
Vol 5, No 2 (2016): September

ANALISIS STRATEGI PENINGKATAN PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN MELALUI PENINGKATAN KOMPETENSI DAN MOTIVASI PADA PT KENDI ARINDO LAMPUNG INDONESIA

Mulyono Mulyono (Universitas Bandar Lampung)
Andala Rama Putra (Universitas Bandar Lampung)
A Suharyo (Universitas Bandar Lampung)



Article Info

Publish Date
01 Sep 2016

Abstract

PT Kendi Arindo Lampung Indonesia merupakan salah satu badan usaha yang bergerak di bidang ekspor arang kayu dan arang batok. Operasionalisasi kegiatan perusahaan ini didukung oleh sumber daya manusia yang saling bersinergi antara satu dengan yang lainnya dalam rangka mencapai tujuan perusahaan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif verifikatif. Penelitian deskriptif adalah jenis penelitian yang menggambarkan apa yang dilakukan oleh perusahaan berdasarkan fakta-fakta yang ada untuk selanjutnya diolah menjadi data. Sedangkan verifikatif pada dasarnya untuk menguji teori dengan menggunakan hipotesis. Berdasarkan hasil analisis penelitian diketahui bahwa kompetensi dan motivasi berpengaruh secara signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan PT Kendi Arindo Lampung Indonesia dengan nilai pengaruh variabel X1 sebesar 35.40% dan Nilai Koefisien variabel X2 sebesar 38.07%, artinya secara relatif variabel motivasi (X2) lebih besar pengaruhnya dari pada variabel kompetensi (X1) dalam menentukan produktivitas kerja karyawan pada PT Kendi Arindo Lampung Indonesia (Y). Kompetensi dan motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap peningkatan produktivitas kerja karyawan pada PT Kendi Arindo Lampung Indonesia, maknanya apabila kompetensi dan motivasi dikembangkan dengan baik maka kinerja karyawan akan mengalami peningkatan dengan lebih baik.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jmv

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Other

Description

VISIONIST: Jurnal Manajemen, menyajikan artikel yang merupakan hasil refleksi, penelitian atau kajian analitis terhadap berbagai fenomena manajemen yang belum pernah dipublikasikan di media ...