Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri
2020: SNTIKI 12

Sistem Monitoring Daya Listrik dan Pengontrolan Perangkat Elektronik Berbasis IoT

Cyntia Widiasari (PCR)



Article Info

Publish Date
11 Dec 2020

Abstract

Kemajuan ilmu pengetahuan memungkinkan perangkat elektronik (seperti peralatan rumah tangga) dapat terkoneksi dengan internet. Begitu juga kemajuan teknologi di bidang telekomunikasi saat ini yaitu IoT. Teknologi IoT tidak hanya bisa dimanfaatkan untuk mengontrol perangkat elektronik, namun memungkinkan untuk bisa melakukan monitoring besarnya biaya listrik yang harus dibayar dari pemakaian listrik rumah tangga. Berdasarkan kondisi tersebut, maka dirancang sebuah alat yang mampu mengontrol ON-OFF peralatan rumah tangga sekaligus melakukan perhitungan daya listrik yang terpakai dari pemakaian perangkat rumah tangga tersebut secara real time. Sistem yang dirancang ini berbasis IoT, menggunakan NodeMCU ESP8266 sebagai pengendali utama dan sensor Pzem-004t untuk membaca daya yang akan dihubungkan dengan smartphone menggunakan aplikasi blynk. Hasil pengujian dengan perangkat elektronik yaitu sebuah lampu yang memiliki spesifikasi 15 watt, didapatkan hasil pembacaan sensor Pzem-004t yaitu daya yang dikonsumsi oleh lampu sebesar 15.90Watt dan Tegangan yang dikonsumsi lampu tersebut sebesar 237.200 Volt. Sistem bisa berjalan dengan baik jika keluaran dari transformator yaitu tegangan sebesar 12 V dan modul stepdown tegangan yang dikeluarkan sebesar 3.3 v (sesuai kebutuhan NodeMCU sebesar 3.3 v). Tingkat akurasi dari pembacaan sensor Pzem-004t sebesar 99,9%. Konektifitas WiFi dilakukan tanpa harus merubah dan menseting program pada aplikasi Arduino IDE. Kata kunci: perangkat elektronik, IoT, sensor Pzem-004t, NodeMCU ESP8266, Blynk.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

SNTIKI

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mathematics

Description

SNTIKI adalah Seminar Nasional Teknologi Informasi, Komunikasi dan Industri yang diselenggarakan setiap tahun oleh Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau. ISSN 2579 7271 (Print) | ISSN 2579 5406 ...