TUTURRUPA
Vol 3, No 1: Agustus 2020

Analisis Penerapan Elemen Visual pada Komik Strip dari Komik Gono Gini mengenai Protokol Kesehatan

Louis Cahyo Kumolo Buntaran (Unika Soegijapranata)



Article Info

Publish Date
23 Dec 2020

Abstract

Dengan meningkatnya kasus positif covid 19, pemerintah memberlakukan new normal agar masyarakat dapat beraktivitas kembali namun dengan syarat tetap menerapkan protokol kesehatan. Untuk mendukung penerapan protokol kesehatan, berbagai macam media dimanfaatkan oleh pemerintah. Tidak hanya oleh pemerintah, masyarakat dari beragam kalangan pun juga turut menyampaikan pentingnya protokol kesehatan. Salah satunya seperti yang dilakukan oleh akun Komik Gono Gini melalui Instagramnya. Akun tersebut mengunggah komik strip yang berisi tentang protokol kesehatan yang seharusnya dipatuhi oleh masyarakat namun banyak yang melanggarnya. Pada saat komik strip tersebut diunggah, respon yang didapat dari pembaca baik secara data impresi atau kesan dan kolom komentar menunjukkan reaksi yang positif. Hal ini menunjukkan bahwa penyampaian pesan yang dikemas dalam bentuk komik komedi rupanya efektif. Penerapan elemen visual yang digunakan didalam komik tentunya sangat mendukung untuk menggambarkan isi pesan yang disampaikan. Apabila elemen visual tidak diterapkan dengan benar, pembaca akan kesulitan mengolah pesan sehingga respon yang diberikan tidak maksimal.

Copyrights © 2020