Wahana Kreatifitas Pendidik (WKP)
Vol 4 No 1 (2021): Volume 4 No.1 Tahun 2021

Peningkatan Kreativitas Kerja Kelompok Siswa Dalam Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam Melalui Pendekatan Kooperatif Model Jigsaw Pada Siswa Kelas V SD Negeri Tukum 01 Kecamatan Tekung Kabupaten Lumajang Tahun Pelajaran 2016/2017

Meiga Nurwatiningsih (SD Negeri Tukum 01 Kecamatan Tekung - Lumajang)



Article Info

Publish Date
10 Jan 2021

Abstract

Kreativitas kerja kelompok siswa SD Negeri Tukum 01 Kecamatan Tekung Lumajang masih sangat kurang pada mata pelajaran IPA. Perihal tersebut dikarenakan siswa belum paham tentang kerja kelompok yang sesungguhnya. Untuk mengatasi keadaan tersebut perlu dicari pendekatan pembelajaran yang tepat sehingga dapat meningkatkan kreativitas kerja kelompok siswa. Penelitian ini bertujuan mengetahui peningkatan kreativitas kerja kelompok siswa dalam pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam setelah dilaksanakan pembelajaran dengan pendekatan kooperatif model jigsaw. penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas sebanyak dua siklus. Setiap siklus terdiri dari empat tahap yaitu: perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Sasaran penelitian ini adalah siswa Kelas V SD Negeri Tukum 01 Kecamatan Tekung Lumajang , Tahun Pelajaran 2016/2017. Hasil data diperoleh dari lembar observasi kegiatan pembelajaran dan angket untuk memperoleh potret respon siswa tentang penggunaan pendekatan kooperatif model jigsaw dalam kerja kelompok. Hasil analis didapatkan bahwa kreativitas kerja kelompok siswa mengalami peningkatan dari siklus I sampai siklus II yaitu, Pada siklus 1 siswa mengajukan pertanyaan dengan lengkap sebanyak 10 siswa / 25% , siklus 2 (20 siswa / 50% , pada siklus I siswa yang mengemukakan gagasan 14 siswa / 35% , siklus 2 (24 siswa 60% , Pada siklus 1 siswa yang menyanggah gagasan 14 siswa / 35% ,dan pada siklus 2 ( 22 siswa / 55%.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

WKP

Publisher

Subject

Education

Description

Wahana Kreatifitas Pendidik (WKP) adalah Jurnal yang memuat karya ilmiah pendidik dan praktisi pendidikan sebagai hasil usaha dan kreatifitas mereka dalam mengembangkan pembelajaran. Karya ilmiah tersebut berupa artikel sepanjang 5 hingga 10 halaman yang merupakan hasil penelitian atau hasil kajian ...