Gravity Edu : Jurnal Pembelajaran dan Pengajaran Fisika
Vol 2 No 2 (2019): Gravity Edu : September 2019

Pemanfaatan Media Pembelajaran LoggerPro Terhadap Pemahaman Konsep Fisika Pokok Bahasan Osilasi Sederhana pada Siswa Kelas XI

M Subhan (Pendidikan Fisika STKIP Bima)
Fatimah Fat (Unknown)
Nunung Almaidah (Pendidikan Fisika - STKIP Bima)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemanfaatan media pembelajaran logger pro terhadap pemahaman konsep fisika pokok bahasan osilasi sederhana pada siswa kelas XI SMA Negeri 1 Palibelo Tahun Pelajaran 2019/2020. Jenis penelitian ini adalah quasi experimental dengan desain untreated control group design postest. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa XI SMA Negeri 1 Palibelo yang berjumlah 4 kelas dengan pengambilan sampel menggunakan teknik Clusster Ramdom Sampling. Ada dua sampel penelitian yang diambil yakni kelas XI IPA2 sebagai kelas eksperimen sebanyak 30 orang siswa yang diberikan perlakuan menggunakan media pembelajran logger pro dengan model pembelajaran discovery learning dan kelas XI IPA1 sebagai kelas kontrol sebeanyak 30 siswa hanya diberi perlakuan dengan menggunakan model pembelajaran discovery learning. Tehnik analisis data menggunakan uji t dua sampel. Berdasarkan hasil peneletian data menunjukkan nilai rata-rata kelas eksperimen = 72,44 dengan varians = 216,84 sedangkan kelas kontrol nilai rata-rata = 62,75 dengan varians = 150,56. Dari kedua data sampel ini dilakukan uji hipotesis dengan nilai thitung = 2,77 sedangkan nilai dari ttabel pada taraf signifikansi 0,05% dk-2 sehingga hasil menunjukkan thitung ≥ ttabel, oleh karena Ho ditolak sedangkan Ha diterima. Dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh pemanfaatan media pembelajaran logger pro terhadap pemahaman konsep fisika siswa.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

GE

Publisher

Subject

Astronomy Computer Science & IT Earth & Planetary Sciences Education Electrical & Electronics Engineering Energy Mathematics Mechanical Engineering Physics Other

Description

Gravity Edu : Jurnal Pembelajaran dan Pengajaran Fisika merupakan jurnal open-access peer-review double-blind. Naskah yang masuk akan melalui proses seleksi editor dan team reviewer. Jurnal Gravity Edu merupakan terbitan dari Program Studi Pendidikan Fisika STKIP Bima mulai menerbitkan artikel ...