Jurnal Sains Sosio Humaniora
Vol. 4 No. 2 (2020): Volume 4, Nomor 2, Desember 2020

Model Quadruple Helix dalam Pemberdayaan Perekonomian Lokal Berbasis Desa Wisata di Desa Duren Sari Kabupaten Trenggalek

Ajie Hanif Muzaqi (Program, Studi Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Kadiri, Jawa Timur, Indonesia)
Fauziah Hanum (Program, Studi Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Kadiri, Jawa Timur, Indonesia)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2020

Abstract

Pariwisata di Indonesia beberapa tahun kebelakang berkembang sangat pesat karena sektor pariwisata dapat menjamin kemajuan suatu wilayah dan menciptakan kesejahteraan masyarakat yang lebih merata. Kabupaten Trenggalek adalah salah satu Kabupaten di Indonesia yang memiliki potensi besar pada sektor pariwisata dan salah satu Desa yang sangat berpotensi menjadi Desa Wisata adalah Desa Duren Sari. Namun pada kenyataanya kesejahteraan masyarakat sekitar desa ini masih belum merata dan hanya berfokus pada pembangunan di sektor pertanian. Oleh sebab itu, sektor pariwisata di desa ini perlu untuk dikembangkan. Model Quadruple Helix sangat ideal dalam mengembangkan wisata karena melibatkan kolaborasi aktor (pemerintah, masyarakat, intelektual akademisi, dan bisnis). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi quadruple helix dalam pemberdayaan perekonomian lokal. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan untuk menemukan model interaksi setiap aktor helix dalam pemberdayaan perekonomian lokal. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Hasil penelitian adalah keterlibatan aktor quadruple helix dapat menjadi solusi pemberdayaan ekonomi lokal di Desa Duren Sari karena kolaborasi yang dijalankan memfokuskan pada tujuan bersama. Model interaksi antar aktor helix menciptakan inovasi dan kreativitas baru dimana hal tersebut dapat disajikan dalam bentuk kebijakan dan program pembangunan daerah.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JSSH

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Social Sciences

Description

Jurnal Sains Sosio Humaniora (JJSH) |E-ISSN: 2580-2305|P-ISSN: 2580-1244|is an open-access published by Research institutions and community service (LPPM), Universitas Jambi, Indonesia. receives research-based and conceptual articles in the fields of humanities and social science which have not been ...