Informatik : Jurnal Ilmu Komputer
Vol 17, No 1 (2021): April 2021

Identifikasi Tuberkulosis Paru Berdasarkan Foto Sinar-X Thorax Menggunakan Jaringan Syaraf Tiruan Backpropagation

Qahtan Said (Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta)
Iin Ernawati (Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta)
Mayanda Mega Santoni (Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta)



Article Info

Publish Date
31 May 2021

Abstract

Pengobatan TB tidaklah mudah, pendiagnosaan TB membutuhkan ketelitian yang tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk melihat perbandingan performa dari GLCM, Gabor Filter dan gabungan dalam mengidentifikasi tuberkulosis paru dengan metode pengolahan citra digital yang terdiri dari beberapa tahap. Tahapan-tahapan tersebut dimulai dengan mengumpulkan citra Sinar-X paru dari bank data NLM sebanyak 662 citra lalu dilakukan pemilihan citra yang berhasil tersegmentasi saja, yaitu sebanyak 558 citra. Kemudian citra masukan tersebut akan dilakukan peningkatan kualitas citra, segmentasi, ekstraksi RoI, ekstraksi fitur tekstur GLCM dan Gabor Filter, lalu mengklasifikasikan citra dengan dua kelas yaitu : tuberkulosis dan normal menggunakan jaringan syaraf tiruan Backpropagation Levenberg Marquardt. Setelah dilakukan uji performa dengan beberapa percobaan, performa terbaik didapat dengan menggunakan ekstraksi ciri fitur GLCM + Gabor Filter (gabungan) dengan rata-rata accuracy sebesar 84.82%, precission sebesar 86.13%, dan recall sebesar 83.48%. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi para peneliti lain untuk menentukan model pengidentifikasian TB paru yang tepat.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

informatik

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Informatik menerima artikel ilmiah dengan area penelitian pada area Internet Business & Application, Networking & Cyber Security, Statistics & Computation, Elearning & Multimedia, Robotics & ...