Jurnal ABM Mengabdi
Vol 7 No 1 (2020): Juli

Usaha Kreatif Siomay Ikan di Desa Randuagung Kabupaten Gresik

Nur Mufarokhah (STIENU Trate Gresik)



Article Info

Publish Date
02 Jul 2020

Abstract

Kabupaten Gresik adalah daerah pesisir daerah penghasil ikan. Sebagai salah satu sumber bahan makanan yang kaya gizi, ikan selalu menjadi primadona untuk dikonsumsi baik untuk lauk dalam makanan sehari-hari, ikan juga bias digunakan sebagai bahan camilan, contohnya adalah camilan siomay. Tujuan pengusaha dalam mendirikan usaha tersebut adalah : (1) Untuk menambah pendapatan keluarga dan untuk menambah kebutuahan sehari-hari (2) Memanfaatkan potensi lokal, khususnya udang yang banyak tersedia di daerah pesisir. Mitra dalam pengabdian ini adalah seorang ibu rumah tangga pembuat siomay. Siomay yang diproduksi ada 2 (dua) varian rasa yaitu, siomay rasa ayam udang dan ayam jamur. Permasalahan yang dihadapi mitra adalah (1) Alat untuk mengolah bahan baku tidak memadai (2) Tidak adanya pencatatan yang rapi barang yang dijual, sehingga tidak ada perhitungan yang jelas mengenai jumlah keuntungan yang didapat sesungguhnya, karena kurangnya pengetahuan tentang pembukuan yang masih rendah. (3) Pengetahuan terhadap manajemen pemasaran dan masalah kemasan yang masih rendah. Adapun solusi untuk memecahkan masalahnya adalah : (1) Penyediaan alat pengolahan bahan baku (blender) (2) Pelatihan pembukuan dan (3) Pelatihan manajemen pemasaran dan (4) Pelatihan packaging.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jam

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Health Professions Industrial & Manufacturing Engineering Social Sciences

Description

1. Industrial & Manufacturing Engineering ( Engineering ) 2. Social Sciences ( Social ) 3. Economics, Econometrics & Finance ( Economy ) 4. Education ( Education ) 5. Health Professions ( Health ...