Jurnal Perawat Indonesia
Vol. 4 No. 3 (2020): November 2020

DAMPAK POSITIF PEMBELAJARAN ONLINE DALAM SISTEM PENDIDIKAN KEPERAWATAN PASCA PANDEMI COVID 19

Sugiarto, Angga (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Dec 2020

Abstract

Lonjakan perubahan metode pembelajaran terjadi cukup signifikan pada pandemi Covid-19. Setelah masuknya Covid-19 di Indonesia, pemerintah mengeluarkan kebijakan untuk menghilangkan pembelajaran tatap muka sementara. Pandemi Covid-19 telah menciptakan tantangan berikutnya dalam pendidikan keperawatan. Mahasiswa keperawatan, dilarang berpartisipasi dalam kesempatan belajar tatap muka dan pengalaman klinis "langsung". Dunia pendidikan keperawatan meresponnya dengan melakukan proses pembelajaran online melalui elearning (pembelajaran elektronik) yang dikembangkan oleh perguruan tinggi masing-masing dan sumber belajar online lainnya yang tersedia di dunia maya. Untuk mengakomodasi mahasiswa keperawatan yang dalam bahaya tidak maju dalam studi akademis mereka dan untuk menyelesaikan gelar. Kajian pustaka bertujuan untuk mengetahui gambaran metode pembelajaran selama pandemi. Pencarian literatur menggunakan database pubMed dan google scholar dengan kata kunci: pembelajaran online dan pendidikan keperawatan. Hasilnya adalah 5 jurnal periode 2016-2019 yang memenuhi kriteria inklusi. Hasil dari 5 jurnal yang dilihat secara lengkap melalui studi pustaka ini diperoleh 5 jurnal. Kesimpulan dari tinjauan pustaka ini adalah bahwa inovasi dan pengembangan serta penerapan dalam proses pembelajaran merupakan lompatan yang signifikan dalam budaya pembelajaran online. Implementasi dari filosofi Merdeka Belajar - Kampus Merdeka.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jpi

Publisher

Subject

Health Professions Nursing

Description

Jurnal Perawat Indonesia (e-ISSN 2548-7051) diterbitkan oleh Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Jawa Tengah. Jurnal Perawat Indonesia atau disingkat JPI ini terbit 2 kali setahun. Jurnal ini mempublikasi artikel-artikel dalam bidang ilmu keperawatan. Jurnal Perawat Indonesia menerima ...