JAKPI
Vol 8, No 2 (2020): SEPTEMBER 2020

PENGARUH LIKUIDITAS, LEVERAGE, STRUKTUR KEPEMILIKAN, DAN SALES GROWTH TERHADAP FINANCIAL DISTRESS PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2016-2018

Lidia Rotama (Unknown)
Kornelius Harefa (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Nov 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh likuiditas, leverage, kepemilikan institusional, kepemilikan manajerial, dan sales growth terhadap kondisi financial distress pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI pada tahun 2016-2018. Data yang dugunakan pada penelitian ini adalah data sekunder yaitu dari laporan keuangan perusahaan manufaktur. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI tahun 2016-2018. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah dengan purposive sampling dan kemudian diperoleh sampel akhir sebanyak 29 perusahaan manufaktur dengan tahun pengamatan selama tiga tahun. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Analisis Regresi Logistik menggunakan program aplikasi SPSS versi 26. Dari penelitian ini diperoleh hasil yang menunjukkan bahwa leverage berpengaruh terhadap kondisi financial distress. Sementara likuiditas, kepemilikan institusional, kepemilikan manajerial, dan sales growth tidak berpengaruh terhadap kondisi financial distress.Kata Kunci: financial distress, likuiditas, leverage, kepemilikan institusional, kepemilikan manajerial, dan sales growth.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

eua

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Akuntansi, Keuangan & perpajakan Indonesia (JAKPI) di kelola oleh Jurusan Akuntansi Universitas Negeri Medan yang di terbitkan dua kali dalam setahun, yaitu pada bulan April dan September. Jurnal ini adalah media publikasi ilmiah yang di terbitkan secara on line dengan mempublikasikan ...