Jurnal Seni Makalangan
Vol 7, No 1 (2020): "GELIAT TARI DI BUMI TRADISI"

NYAMURJUANG: KONSEP PENCIPTAAN TARI BERLATAR PERJUANGAN, KEGIGIHAN SITI SAMBOJA

Rini Fitriani dan Ria Dewi Fajaria (Jurusan Seni Tari, Fakultas Seni Pertunjukan, ISBI Bandung Jln. Buah Batu No. 212 Bandung 40265)



Article Info

Publish Date
24 Nov 2020

Abstract

ABSTRAKPenciptaan karya tari dengan judul Nyamurjuang merupakan gabungan dua kata Nyamur dan Juang. Judul ini diartikan sebagai perjuangan Dewi Siti Samboja menyamar untuk melawan para bajo. Nyamurjuang digarap dengan tipe tari dramatik, dan didorong oleh teori kreativitas yaitu “Kreativitas adalah kemampuan seseorang untuk menghasilkan komposisi, produk, atau ide-ide baru yang sebelumnya tidak dikenal oleh penyusunnya sendiri”. Hasilnya, terwujudnya 5 orang penari wanita dalam visualisasi sosok Dewi Siti Samboja, baik itu sebagai gambaran perasaan, kegigihan, dan heroiknya penyamaran seorang putri sebagai ronggeng untuk menumpas para bajo. Pada proses garapnya, penulis melakukan langkah-langkah berupa observasi pencarian referensi yang relevan, melakukan ekplorasi, evaluasi, serta komposisi, sehingga menghasilkan sebuah karya tari menarik dan inovatif dengan visualisasi yang diusung dalam balutan nuansa musik tradisi.         Kata Kunci: Cerita Dewi Siti Samboja, Kreativitas Penciptaan Tari, Nyamurjuang. ABSTRACTNyamurjuang: The Concept of Dance Creation with Struggle and Strength Background of Siti Samboja, June 2020. The creation of a dance work entitled Nyamurjuang is a combination of two words: Nyamur and Juang. This title is interpreted as the struggle of Dewi Siti Samboja in disguising to fight the Bajo. Nyamurjuang is composed with dramatic dance type, and is based on the theory of creativity: "Creativity is the ability of a person to produce new compositions, products, or ideas that were previously unknown to its own composers". The result is the realization of 5 female dancers in the visualization of the figure of Dewi Siti Samboja, both as a description of feelings, persistence, and heroic disguise of a princess as a ronggeng to crush the Bajo. In the working process, the author has taken some steps in the form of observation to search for relevant reference, doing exploration, evaluation, and composition, so as to produce an interesting and innovative dance work with visualization carried in the form of traditional music.Keywords: The Story Of Dewi Siti Samboja, Creativity Of Dance Creation, Nyamurjuang.  

Copyrights © 2020