Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat MEMBANGUN NEGERI
Vol 5 No 1 (2021): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Membangun Negeri

PEMANFAATAN LIMBAH BLOTONG SEBAGAI BAHAN CAMPURAN UNTUK PEMBUATAN BATAKO RUMAH

I Gusti Putu Diva Awatara (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Adi Unggul Bhirawa)
Siti Fatonah (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Adi Unggul Bhirawa)
Anwar Hamdani (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Adi Unggul Bhirawa)



Article Info

Publish Date
07 May 2021

Abstract

Salah satu bahan tambahan yang dapat dimanfaatkan dalam proses pembuatan batako yaitu salah satu limbah dari pabrik gula. Proses pengolahan tebu menjadi gula menghasilkan limbah yang berupa limbah padat, limbah cair, dan limbah gas. Limbah padat berupa abu, blotong dan ampas, limbah cair terdiri dari limbah cair berat dan limbah cair ringan, limbah gas berasal dari ruang pembakaran dan dari genset listrik. Program Pengabdian ini bertujuan untuk memanfaatkan limbah perusahaan agroindustri tebu berupa blotong sebagai bahan campuran membuat batako rumah agar dapat memberikan nilai tambah kepada masyarakat atau pelaku UMKM yang ada di sekitar perusahaan agroindustri dilakukan dengan cara pembinaan, pelatihan, pendampingan dan pemberdayaan kepada masyarakat atau UMKM. Tahapan kegiatan yang dilakukan adalah melakukan pembinaan dan pelatihan pada anggota kelompok masyarakat atau UMKM yang ada di Desa Jeruksawit Kecamatan Gondangrejo tentang pembuatan batako dari campuran limbah tebu atau blotong, selanjutnya melakukan pendampingan dalam pemasaran dan penataan manajemen usaha serta pembukuan serta pelaporannya. Keseluruhan kegiatan dilaksanakan oleh Tim. Hasil pelaksanaan kegiatan pengabdian ini diharapkan dapat memberikan hasil peningkatan pendapatan masyarakat dan menunjang perbaikan manajemen usaha serta pengelolaan keuangannya. Dengan demikian dapat meningkatkan produktivitas usaha dan kesejahteraan masyarakat khususnya di lokasi pengabdian

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

ppm

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences Other

Description

Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat MEMBANGUN NEGERI adalah jurnal ilmiah berkala yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitiandan Pengabdian kepada Masyarakat devisi Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Muhammadiyah Buton dua kali setahun pada bulan April dan Oktober. Jurnal ini memiliki visi yaitu ...