AL IQTISHOD: Jurnal Pemikiran dan Penelitian Ekonomi Islam
Vol 8 No 1 (2020): Januari 2020

Investasi Syariah Untuk Meraih Profit Dunia Dan Akhirat

alayyubi, sholihuddin (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Jun 2020

Abstract

Bisnis secara syariah tidak hanya berkaitan dengan larangan bisnis yang berhubungan dengan, seperti masalah alkohol, pornografi, perjudian, dan aktivitas lain yang menurut pandangan Islam seperti tidak bermoral dan antisosial. Akan tetapi bisnis secara syariah ditunjukan untuk memberikan sumbangan positif terhadap pencapaian tujuan sosial-ekonomi masyarakat yang lebih baik. Bisnis secara syariah dijalankan untuk menciptakan iklim bisnis yang baik dan lepas dari praktik kecurangan. Dalam membangun sebuah usaha, salah satu yang dibutuhkan adalah modal. Modal dalam pengertian ekonomi syariah bukan hanya uang, tetapi meliputi materi baik berupa uang ataupun materi lainnya, serta kemampuan dan kesempatan. Salah satu modal yang penting adalah sumber daya insani yang mempunyai kemampuan di bidangnya.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

AlIqtishod

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

The scope of AL-IQTISHOD are but strictly limited to: Sharia economy Sharia business Sharia management Sharia ...