Jurnal Edueco
Vol. 4 No. 1 (2021): Juni

ANALISA KELAYAKAN BISNIS (AKB) PADA USAHA MIKRO (Studi Kasus 5 Pelaku Usaha Mikro Di Balikpapan)

Sugianto Sugianto (universitas balikpapan)



Article Info

Publish Date
02 Feb 2022

Abstract

Tujuan penelitian (I) mengetahui langkah pelaku usaha sebelum membuka usaha dan (II) mengetahui implementasi konsep studi kelayakan bisnis (SKB) oleh pelaku usaha. Metode penelitian menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus, rujukan pendekatan studi kasus kepada Rahardjo, 2017, langkahnya (1) pemilihan topik kasus, (2) Pembacaan & analisa literatur, (3) Merumuskan fokus dan maslah penelitian, (4) pengumpulan data, (5) Penyempurnaan data, (6) pengolahan data, (7)analsis data, (8) menyimpulkan hasil. Subyek penelitian ini 5 orang pelaku usaha mikro kecil bergerak di bidang usaha warung makanan dan 1 usaha penjualan sembako di 5 Kecamatan di Kota Balikpapan. Pengumpulan data menggunakan instrumen wawancara, terdiri dari 10 indikator Analisis data kelayakan bisnis (AKB), menggunakan tranggulasi isi, dengan menganalisa tiap jawaban pertanyaan, dan mengkofirmasi kembali jika ada jawaban belum dapat disimpulkan. Hasil penelitian ;Minat yang kuat mampu mendorong mewujudkan suksesnya bisnis. berwirausha tentu bermanfaat bagi lingkunganya, kontinyuitas bisnis bergantung pada dukungan pelanggan loyal, manajemen efektif tentu di dukung sumberdaya; (1) SDM, (2) TI untuk opersional dan pemasaran,(3) Pengelolaan finansial dengan mengalokasikan pengembangan usaha, (4) memetakan resiko sejak awal, (5) mewaspadai persaingan, (6) hilangnya pelanggan titik awal resiko besar.(7) mendengarkan dan berkomunikasi aktif ke palanggan, (8) jejak positif usaha yercantum pada profil usaha menjadikan kepercayaan publik meningkat.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

Edueco

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Eueco menerbitkan artikel di bidang Pendidikan Ekonomi dan Ekonomi. Terbit 2 periode, yakni Juni dan Desember. ...