Jurnal Teknologi Dan Sistem Informasi Bisnis
Vol 3 No 2 (2021): Juli 2021

Studi Literatur Penggunaan Media Sosial Tiktok Sebagai Sarana Literasi Digital Pada Masa Pandemi Covid-19

Astrid Kusuma Rahardaya (Ms)
irwansyah irwansyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Jul 2021

Abstract

Pemanfaatan internet termasuk penggunaan media sosial dapat mengubah pola komunikasi, budaya, bahkan perolehan informasi dalam kehidupan sehari-hari. Fenomena ini memperlihatkan adanya kontribusi yang kompleks dimana terdapat keterkaitan antara media sosial, komunikasi dan perolehan informasi. Berbagai macam media sosial yang ada pada saat ini, salah satunya adalah TikTok yang mana sedang popular dan digunakan oleh berbagai kalangan dari mulai usia dini sampai dewasa. Dalam penggunaan media sosial TikTok, agar tidak mengarah kearah yang negatif, maka diperlukan literasi digital. Apalagi pada masa pandemi Covid-19 membuat penggunaan internet khususnya media sosial termasuk TikTok semakin meningkat. Penelitian ini merupakan penelitian studi literatur yang bertujuan untuk mengetahui penggunaan TikTok sebagai sarana literasi digital pada masa pandemi Covid-19 dan bagaimana literasi digital yang dilakukan di beberapa negara di dunia. Selain itu, juga membahas mengenai literasi digital jika dilihat dari berbagai perspektif. Hasilnya menunjukkan bahwa literasi digital diperlukan dalam penggunaan media sosial, salah satunya TikTok yang mana jika tidak dilakukan akan menimbulkan dampak negatif. Literasi digital juga sangat diperlukan di berbagai bidang dan sektor karena keberadaannya yang mampu mengontrol masyarakat agar terhindar dari informasi yang kurang akurat dan tindak kejahatan cybercrime.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jteksis

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering

Description

Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi Bisnis merupakan Jurnal yang diterbitkan oleh Prodi Sistem Informasi Universitas Dharma Andalas untuk berbagai kalangan yang mempunyai perhatian terhadap perkembangan teknologi komputer, baik dalam pengertian luas maupun khusus dalam bidang-bidang tertentu yang ...