Jurnal Gawat Darurat
Vol 1 No 1 (2019): Juni 2019

PELATIHAN BANTUAN HIDUP DASAR DENGAN MEDIA PHANTOM RESUSITASI JANTUNG PARU (PREJARU) MENINGKATKAN PENGETAHUAN DAN KETERAMPILAN BANTUAN HIDUP DASAR PADA ORANG AWAM

Runi Pramesti Putri (Unknown)
Feni Nofalia Safitri (Unknown)
Sahrul Munir (Unknown)
Ari Hermawan (Unknown)
Endiyono Endiyono (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Jun 2019

Abstract

Kegawatdaruratan merupakan suatu kejadian yang tiba-tiba menuntut tindakan segera yang mungkin karena epidemi, kejadian alam, untuk bencana teknologi, perselisihan atau kejadian yang disebabkan manusia. Penyakit Jantung Koroner di Propinsi Jawa Tengah mengalami peningkatan dari 0,09% pada tahun 2006 menjadi 0,10% pada tahun 2007, dan 0,11% pada tahun 2008. Prevalensi sebesar 0,11% berarti setiap 10.000 orang terdapat 11 orang penderita Penyakit Jantung Koroner. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh pelatihan bantuan hidup dasar dengan media phantom resusitasi jantung paru meningkatkan pengetahuan dan keterampilan bantuan hidup dasar orang awam. penelitian ini penelitian kuantitatif menggunakan metode pre experimental, design rancangan penelitian menggunakan one group pre-post test design melibatkan responden sebanyak 30 responden. Analisa data yang digunakan adalah uji Wilcoxon. Teknik pengumpulan data menggunakan paired t-test. nilai rata-rata pengetahuan responden sebelum pelatihan sebesar 4,87±2,129 dan sesudah pelatihan nilai rata-rata meningkat menjadi 7,33±2,090. Nilai rata-rata keterampilan responden sebelum pelatihan sebesar 2,83±0,95 dan sesudah pelatihan nilai rata-rata meningkat menjadi 4,7±0,466. Hasil uji wilcoxon terhadap pengetahuan diperoleh nilai Z sebesar -3,326 dengan nilai p 0,0001 dan pada keterampilan nilai Z sebesar -4,684 dengan p 0,0001. Ada pengaruh pelatihan bantuan hidup dasar dengan media phantom resusitasi jantung paru (PREJARU) meningkatkan pengetahuan dan keterampilan bantuan hidup dasar orang awam. Kata kunci: BHD, pengetahuan dan keterampilan, PREJARU TRAINING OF BASIC LIVI SUPPORT WITH THE MEDIA OF PHANTOM RESUSCITATION OF PULSE HEART (PREJARU) IMPROVING BASIC LIFE KNOWLEDGE AND SKILLS IN THE EARLY PEOPLE ABSTRACT Emergency is a sudden occurrence that demands immediate action that may be due to an epidemic, natural events, for technological disasters, human-caused disputes or events. Coronary Heart Disease in Central Java Province experienced an increase from 0.09% in 2006 to 0.10% in 2007, and 0.11% in 2008. Prevalence of 0.11% means that every 10,000 people there are 11 people suffering from disease Coronary heart. The purpose of this study is to determine the effect of basic life support training with phantom cardiac resuscitation media to improve the knowledge and skills of basic life support for lay people. This study used quantitative pre-experimental methode with one group pre-post test design, the sampling technique uses total 30 respondents. Analysis of the data in this study used the Wilcoxon test. Data collection techniques using paired t-test. the average value of respondents' knowledge before training was 4.87 ± 2.129 and after training the average value increased to 7.33 ± 2.090. The average value of respondents' skills before training was 2.83 ± 0.95 and after training the average value increased to 4.7 ± 0.466. The results of the Wilcoxon test on knowledge obtained a Z value of -3,326 with a value of p 0,0001 and a skill Z value of -4,684 with p 0,0001. There is the effect of basic life assistance training with phantom cardiac resuscitation media (PREJARU) to increase the knowledge and basic life support skills of ordinary people. Keyword: Basic Life Support, training and skills, PREJARU

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JGD

Publisher

Subject

Nursing Public Health

Description

Jurnal Gawat Darurat (JGD) merupakan bagian integral dari jurnal yang diterbitkan oleh LPPM STIKES Kendal. JGD merupakan sarana pengembangan dan publikasi karya ilmiah bagi para peneliti, dosen dan praktisi. JGD diterbitkan pertama kali dengan p-ISSN dan e-ISSN Volume 1 No 1 Juni 2019 . JGD terbit 2 ...