Jurnal E-Bis: Ekonomi Bisnis
Vol 4 No 1 (2020)

Sistem Otomatisasi Kantor di Perusahaan Y Era Revolusi Industri 4.0

Yusuf, Ramayani (Unknown)
Hendrayati, Heny (Unknown)
Adi Wibowo, Lili (Unknown)
Hadiaty, Fifit (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Jul 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sistem otomatisasi perkantoran terhadap kinerja karyawan di Perusahaan Y. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif Variabel yang digunakan dalam penelitian ini ada dua, yaitu Sistem Otomatisasi Kantor (x) dan Kinerja Karyawan (y). Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Sistem Otomatisasi Kantor (SOK) berpengaruh secara simultan dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan (Y). Hasil Uji Simultan atau Bersama-sama (Uji F) menunjukkan bahwa berpengaruh signifikan terhadap variabel terikat yaiitu Struktur Keputusan Pembelian (Y). Hal ini terbukti dari hasil nilai sig. F (0,022) < sig. α (0,05) dan hasil koefisien determinasi (Adjusted R Square) sebesar 0,028 atau setara dengan 28 % yang artinya variabel bebas dapat memengaruhi variabel terikat sebesar28 % sedangkan 72 % sisanya dipengaruhi oleh variabel-variabel lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini. Berdasarkan hasil penelitian ini, kemampuan karyawan dalam menghadapi era revolusi industri 4.0 bukan hanya ditunjang oleh SOK tetapi banyak faktor lain yang dapat meningkatkan kinerja karyawan yang dapat diteliti oleh peneliti selanjutnya.

Copyrights © 2020