Jurnal Akuntansi Universitas Muhammadiyah Kupang
Vol. 7 No. 3 (2020): JURNAL AKUNTANSI (JA)

PERAN PENDAPATAN DALAM MENAMBAH RELEVANSI NILAI LABA NEGATIF

Jems Arison Zacharias (FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS KRISTEN ARTHA WACANA)
Renya Rosari (FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS KRISTEN ARTHA WACANA)



Article Info

Publish Date
01 Sep 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran pendapatan dalam menambah relevansi nilai laba negatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) dari tahun 2015-2017. Sampel dalam penelitian ini dipilih dengan menggunakan metode purposive sampling, yaitu seluruh laba negatif yang dilaporkan oleh perusahaan yang terdaftar di BEI selama tahun 2015 sampai 2017. Data sekunder berupa laporan keuangan yang digunakan sebagai sumber data dalam penelitian ini diambil dari Indonesian Capital Market Directory (ICMD) 2018. Hipotesis dalam penelitian ini diuji dengan analisis regresi linear menggunakan software SPSS 21. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa laba negatif berpengaruh negatif dan signifikan terhadap harga saham perusahaan yang melaporkan laba negatif, pendapatan berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham perusahaan yang melaporkan laba negatif, dan pendapatan berperan dalam menambah relevansi nilai laba negatif. Kesimpulan yang diambil dari dari penelitian ini adalah ketika relevansi nilai laba negatif menjadi sangat rendah karena adanya anomali hubungan negatif laba dan harga saham, investor bisa menggunakan informasi pendapatan sebagai dasar dalam pengambilan keputusan investasi di perusahaan yang melaporkan laba negatif.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

ja

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Other

Description

Jurnal Akuntansi Universitas Muhammadiyah Kupang (JA-UMK) diterbitkan oleh Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Kupang secara berkala setiap empat bulan yakni bulan Januari, Mei, dan September (tiga kali terbit setiap tahun). Penerbitan jurnal ini bertujuan untuk ...