Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia
Vol 5, No 3 (2020): September - Desember 2020

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENENTUKAN DAN MENULIS ISI TEKS EKSPOSISI YANG BAIK DAN BENAR MELALUI METODE TS-TS ( TWO STAY-TWO STRAY)

Susilowati, Henny (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Sep 2020

Abstract

Pelajaran Bahasa Indonesia merupakan pelajaran yang dianggap sulit oleh sebagian peserta didik karena harus membaca dan memahami suatu teks secara utuh. Hasil observasi awal peneliti, masih banyak peserta didik belum mampu menentukan dan menulis isi teks eksposisi dalam teks dan buku yang dibaca dengan baik dan benar. Peneliti menggunakan metode TS-TS (Two Stay-Two Stray) diharapkan siswa akan lebih tertarik dalam mengikuti pelajaran sehingga siswa tersebut menjadi aktif bertanya, menjawab pertanyaan dan mengemukakan pendapat dalam pembelajaran. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan (action research). Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X Akuntansi dan Keuangan Lembaga SMKN 40 Jakarta Timur. Berdasarkan hasil penelitian, jumlah siswa yang mencapai nilai ≥75 sebelum tindakan (pra siklus) ada 13 siswa, Siklus I ada 23 siswa dan siklus II ada 33 siswa. Pada siklus II jumlah siswa belum tuntas ada 3 siswa.  Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa pembelajaran dengan menggunakan metode TS-TS dalam mata pelajaran Bahasa Indonesia memiliki pengaruh yang sangat signifikan terhadap prestasi belajar pada pokok isi teks Eksposisi.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jpp

Publisher

Subject

Education

Description

The journal is a scientific publication of research articles from the educational sphere, where every issue has a theme as the focus of the ...