Techno.Com: Jurnal Teknologi Informasi
Vol 20, No 1 (2021): Februari 2021

Analisis Loyalitas Agen Biasa dan Agenstok Menggunakan Model RFM (Recency,Frequency, Monetery) dan Algoritma K-Medoids pada BC 4 HPAI Pekanbaru

Siti Monalisa (UIN Suska Riau)
Imelda Erza (UIN Suska Riau)



Article Info

Publish Date
09 Feb 2021

Abstract

 PT.Herbal Penawar Alwahida Indonesia (HPAI) merupakan perusahaan bisnis halal network di Indonesia yang fokus pada produk-produk herbal. Salah satu BC (Bussines center) HPAI yang terdapat di pekanbaru yaitu,BC 4 HPAI beralamat dijalan Melati III No.4 Bina Widya,Panam. Berdasarkan obeservasi yang dilakukan, data transaksi pelanggan pada tahun 2019 di BC 4 mencapai 1000-2000 transaksi setiap bulannya, yang terdiri dari data agen biasa dan agenstok. Berdasarkan wawancara dengan owner BC 4 HPAI Pekanbaru, masalah yang terjadi yaitu pihak BC 4 HPAI belum bisa mendapatkan informasi dari setiap data agen biasa dan agen stok,mana pelanggan yang potensial dan loyal terhadap perusahaan. Sehingga menyebabkan pihak BC akan sulit untuk menentukan strategi pemasaran yang tepat dalam memanfaatkan kesempatan atau peluang yang ada dalam pemasaran. Mengatasi permasalahan tersebut, penelitian  ini menerapkan strategi customer Relationship Management (CRM) yaitu menggunakan Metode RFM untuk mengetahui karakteristik atau prilaku agen biasa dan agenstok kemudian Clustering menggunakan Agoritma K-Medoids untuk pengelompokan sesuai kemiripan karakteristik agenbiasa dan agenstok yang telah didapat sebelumnya. Dengan percobaan 2 cluster sampai dengan 7 cluster, menghasilkan 2 Cluster Terbaik agen biasa dan 3 Cluster Terbaik agenstok berdasarkan DBI (Davies Bouldin Index). Dengan masing-masing nilai DBI terbaik 0.228 agen biasa dan 0.234 agenstok. Hasil tertinggi 2 cluster agen biasa berada pada cluster 1 dengan tipe pelanggan Superstar yang memiliki 472 customer loyal. dan hasil tertinggi dari 3 cluster agenstok berada pada cluster 3 dengan tipe pelanggan Superstar yang memiliki 60 customer loyal.   

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

technoc

Publisher

Subject

Computer Science & IT Engineering

Description

Topik dari jurnal Techno.Com adalah sebagai berikut (namun tidak terbatas pada topik berikut) : Digital Signal Processing, Human Computer Interaction, IT Governance, Networking Technology, Optical Communication Technology, New Media Technology, Information Search Engine, Multimedia, Computer Vision, ...