Jurnal Maneksi (Management Ekonomi Dan Akuntansi)
Vol 10, No 1 (2021): Juni 2021

PENGEMBANGAN MODEL LOYALITAS MAHASISWA BERBASIS PENGALAMAN BELAJAR (STUDI PADA MAHASISWA STIE SE KOTA SEMARANG)

Suhaji Suhaji (STIE Widya Manggala Semarang)
Tantri Widiastuti (STIE Widya Manggala Semarang)
Tri Bodroastuti (STIE Widya Manggala Semarang)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2021

Abstract

Tujuan utama penelitian ini adalah untuk menguji hubungan antara pengalaman mahasiswa (pengalaman akademik dan non akademik), terhadap loyalitas mahasiswa dan mendeskripsikan pengaruh kepuasan mahasiswa sebagai variabel mediator dalam model loyalitas mahasiswa. Model ini diuji menggunakan model persamaan struktural dengan software PLS (Partial Lease Square). Data empiris diambil dari 8 Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) di Kota Semarang, Jawa Tengah. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode angket dengan teknik sampling strata bertahap. Analisis data dilakukan dengan statistik deskriptif dan model persamaan struktural untuk menguji model hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepuasan mahasiswa dan dua variabel anteseden: Pengalaman Akademik, dan Pengalaman Non Akademik berpengaruh positif terhadap loyalitas mahasiswa dengan tingkat signifikansi sebesar 0,05.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JurnalManeksi

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Yth Pengelola Garuda Kami Editor Jurnal maneksi memohon agar nama jurnal kami disesuaikan dengan nama jurnal yang ada di ISSN Brin dari Jurnal Maneksi menjadi Jurnal Maneksi (Management Ekonomi Dan Akuntansi), karena hal ini menjadi masukan ketika kami mengajukan akreditasi jurnal kami. Atas bantuan ...